TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Resep Sambal Goreng Kentang ala Katering, Rasa Jempolan!

Bisa jadi ide lauk acara tunangan nanti, nih!

sambal goreng kentang ala catering (instagram.com/dapur_quenby)

Walau Lebaran telah berlalu, namun salah satu menu makanan di kumpul keluarga ada yang menarik hati dan gak bisa dilupakan, kan? Sebut saja sambal goreng kentang yang cocok dijadikan lauk sajian keluarga. 

Kamu gak perlu repot-repot katering, sontek saja resep sambal goreng kentang berikut ini! Hasilnya dijamin seperti yang dibuat oleh katering di luar sana. Keep scrolling, ya!

Siapkan Bahan yang Diperlukan

ilustrasi kentang (pexels.com/Pixabay)
  1. 500 gram kentang
  2. 250 gram ati ampela
  3. 2 papan petai
  4. 100 ml santan kental
  5. 1 ruas jari lengkuas
  6. 1 sendok teh garam
  7. 1 sendok teh kaldu jamur
  8. 1 sendok teh gula pasir
  9. 5 siung bawang merah
  10. 3 siung bawang putih
  11. 5 buah cabai merah besar
  12. Cabai rawit secukupnya
  13. 3 butir kemiri

Cara Memasak Sambal Goreng Kentang ala Catering

ilustrasi memasak tumis pare campur teri (pixabay.com/Pexels)

  1. Kupas kulit kentang dan rendamlah selama 1 jam terlebih dahulu.
  2. Sambil menunggu kentang, bersihkan ati ampela dan rebuslah selama 20 menit hingga airnya mendidih dan bau amis pun hilang. Setelah 20 menit, segera angkat dan tiriskan. 
  3. Hasilnya, iris ati ampela tadi sesuai selera. Selain itu, segera tiriskan kentang jika sudah 1 jam direbus. Lalu, iris menjadi potongan dadu kecil sesuai selera. 
  4. Kemudian, gorenglah kentang tadi dengan minyak goreng penuh dan api sedang hingga berkulit sambil sesekali diaduk-aduk. Jika sudah matang, langsung saja angkat dan tiriskan kentang. 
  5. Tak tertinggal, kupas kulit petai dan belah daging petai menjadi 2 bagian. 
  6. Selanjutnya, haluskan bawang merah, bawang putih, cabai merah besar, cabai rawit, kemiri, dan diberi tambahan sedikit air agar teksturnya lebih lembut. 
  7. Lalu, tumis bumbu halus tersebut hingga tanak menggunakan sedikit minyak goreng dan api sedang. Jika sudah tanak, masukkan kentang beserta sisa bahan lainnya. 
  8. Aduk-aduk terus hingga kuah santannya menyusut kering dan timbul minyak baru. 
  9. Sekarang, sambal goreng kentang ala catering siap disajikan. 

Baca Juga: Resep Kentang Katsu yang Renyah untuk Stok Lauk Buka dan Sahur

Tips Memasak

ilustrasi seorang chef (pexels.com/Tirachard Kumtanom)

Kembali ke selera rasa, jangan lupa koreksi rasanya sebelum dipindahkan ke mangkuk saji. Kamu bisa tambahkan bumbu sesuai selera. 

Selain itu, jika kalian yang kurang suka petai, boleh skip saja. Hasil akhirnya tetap sama-sama nikmat, kok!

Manfaat Kentang

ilustrasi penelitian makanan (pixabay.com/jarmoluk)

Kentang merupakan salah satu sumber karbohidrat yang bisa kamu konsumsi. Dan dilansir dari berbagai sumber, kentang juga ternyata mengandung vitamin C, vitamin B6, seng, potasium, serta fosfor sangat bermanfaat, serta bisa membantu meremajakan produksi kolagen di kulit. 

Namun karena masakan ini diolah bersama santan, ada baiknya kamu bisa menambahkan sayuran agar kandungan gizinya seimbang. Salah satunya, kamu bisa pakai buncis. 

Baca Juga: Resep Sambal Goreng Kentang Udang Petai, Rasa Enak buat Makan Ramai

Verified Writer

Lena Latipah

Abi mah jalmi biasa//Follow me on instagram : lena_latipah17

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya