TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Resep Tumis Ikan Asin Jambal Roti Cabe Ijo yang Bikin Kalap

Cocok banget untuk lauk makan siang

ilustrasi resep tumis ikan asin jambal roti cabai hijau (freepik.com/jcomp)

Melimpahnya ikan asin di Indonesia membuat bahan makan tersebut jarang absen untuk dijadikan lauk makan. Rasanya yang khas bikin nasi putih gampang ludes, apalagi kalau sudah dinikmati bersama sambal pedas, pasti kalap!

Di antara aneka ikan asin yang ada, jambal roti punya kelezatan tersendiri. Ikan ini agak sedikit lebih tebal dan cocok diolah dengan aneka cara, salah satunya ditumis dengan cabai hijau. Resep tumis ikan asin jambal roti cabai hijau untuk inspirasi lauk makan siang ini bisa kamu praktikkan, ya!

Baca Juga: Resep Tumis Ikan Asin Peda Cabai Hijau

Bahan Tumis Ikan Asin Jambal Roti Cabai Hijau

ilustrasi ikan asin (pixabay.com/seinfuchs)
  1. 150 gram ikan asin jambal roti, atau secukupnya
  2. 3 buah cabai hijau besar
  3. 5 buah cabai rawit hijau atau sesuai selera
  4. 3 butir bawang merah
  5. 2 siung bawang putih
  6. gula pasir secukupnya 
  7. kaldu bubuk secukupnya 
  8. sedikit air

Cara Membuat

ilustrasi tumis ikan asin (pixabay.com/Rainer Grasberger)
  1. Siapkan ikan asin. Jika bentuknya masih utuh, potong dengan ukuran seragam.
  2. Rendam ikan asin jambal roti dengan air panas selama kurang lebih 10 menit, tiriskan.
  3. Siapkan wajan dan minyak secukupnya. Jika sudah panas, goreng ikan asin sampai kecokelatan, lalu angkat.
  4. Iris cabai hijau, cabai rawit, bawang merah, dan bawang putih, lalu sisihkan.
  5. Siapkan wajan dan masukkan sedikit minyak. Panaskan hingga sedikit panas.
  6. Tumis bawang merah dan bawang putih sampai harum, lalu tambahkan cabai rawit dan cabai hijau. Masak hingga layu.
  7. Masukkan sedikit air, lalu bumbui dengan gula pasir dan kaldu bubuk sesuai selera.
  8. Setelah itu, masukkan ikan asin jambal roti dan masak sampai airnya menyusut. Koreksi rasa.
  9. Tumis ikan asin jambal roti cabai hijau siap dinikmati bareng nasi hangat.

Baca Juga: Resep Sambal Goreng Leunca Ikan Asin, Pedasnya Bikin Nambah Nasi Terus

Verified Writer

Intan Pratiwi Buchr

Sempat ingin jadi astronaut, tapi sekarang jadi pegawai di bumi.

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya