TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Resep Sambal Jengkol Belacan, Dimakan Pakai Nasi Anget Saja Sudah Enak

Pedasnya nampol, pasti bikin kamu ketagihan!

sambal jengkol belacan (instagram.com/vhe.veronicaa)

Jengkol cocoknya memang dimasak menjadi hidangan yang bercita rasa pedas. Meskipun banyak orang yang memilih untuk menjadikan jengkol sebagai bahan dasar semur, namun tak sedikit juga yang biasa membuat jengkol menjadi sambal sederhana.

Sambal jengkol belacan adalah salah satunya. Cara membuatnya mudah dan rasanya juga nampol. Meskipun hanya dimakan dengan nasi putih saja, pasti kamu bakal ketagihan dan nambah nasi terus.

Penasaran seperti apa resep sambal jengkol belacan? Kamu bisa baca artikel resep di bawah ini!

Bahan Sambal Jengkol Belacan

ilustrasi jengkol (YouTube.com/Ceceromed Kitchen)

  1. 250 gram jengkol
  2. 10 buah cabai rawit
  3. 4 buah cabai merah besar
  4. 3 siung bawang putih
  5. 3 siung bawang merah
  6. 1 buah tomat merah
  7. 1 sdt terasi
  8. 3 lembar daun jeruk
  9. 1 sdt garam
  10. 1/2 sdt kaldu jamur
  11. 1 sdm gula merah

Baca Juga: Resep Jengkol Lado Mudo Khas Padang yang Rasanya Nendang

Cara Membuat Sambal Jengkol Belacan

sambal jengkol belacan (instagram.com/vhe.veronicaa)

  1. Masukkan jengkol ke dalam wadah atau baskom bersih. Tuangkan secukupnya air hingga membuat jengkol terendam. Diamkan jengkol semalaman atau kurang lebih 12 jam-an. 
  2. Kalau sudah, angkat dan cuci bersih jengkol dengan air mengalir. Tiriskan terlebih dahulu sampai airnya turun. Pindahkan jengkol ke dalam panci, lalu tuangi air lagi dan tambahkan sedikit baking soda.
  3. Rebus jengkol selama kurang lebih 10 hingga 15 menitan atau sampai tekstur jengkol menjadi empuk. Tiriskan jengkol dan biarkan dingin jika sudah. Baru setelah itu jengkol bisa langsung dipotong-potong sesuai selera.
  4. Masukkan kembali jengkol ke dalam wadah bersih. Tambahkan air dan beri sedikit garam. Aduk rata kemudian biarkan selama beberapa menit.
  5. Panaskan minyak goreng di dalam wajan. Kalau sudah, masukkan satu persatu jengkol yang telah direndam dengan air garam tadi. Goreng jengkol hingga matang. Angkat dan tiriskan terlebih dahulu.
  6. Cuci bersih bahan-bahan sambal seperti cabai, bawang, dan tomat. Kalau sudah, rebus ketiganya hingga lunak dan layu. Tiriskan, kemudian taruh di atas cobek.
  7. Bakar sebentar terasi selama beberapa menit hingga aromanya keluar. Setelah itu, taruh ke cobek berisi bahan-bahan sambal tadi.
  8. Ulek seluruh bahan sambal hingga halus dan tercampur menjadi satu. Kemudian, tuangkan ke dalam wajan lalu beri sedikit minyak. Tumis sambal dengan api sedang hingga aromanya harum.
  9. Masukkan juga daun jeruk yang sudah diambil tulang daunnya. Bumbui dengan garam, kaldu jamur, dan gula merah. Aduk-aduk hingga tercampur dan larut bersama sambal.
  10. Masukkan potongan jengkol goreng ke dalam tumisan sambal. Aduk-aduk sampai seluruh permukaan jengkol terkena sambal belacan.
  11. Tuangi air secukupnya dan aduk-aduk hingga merata. Masak sambal jengkol belacan hingga airnya menyusut yang menandakan bahwa bumbu sambal meresap ke dalam daging jengkol.
  12. Koreksi rasanya terlebih dahulu, kalau sudah pas segera angkat dan pindahkan ke atas piring saji. Disantap bersama nasi putih hangat saja sudah enak banget!

Verified Writer

Dimas Hutama

Football and Sleep

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya