TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Resep Kue Lobak Tumis Tauge yang Wajib Dicoba, Dijamin Mantap Pol!

Cara berbeda menyantap kue lobak

ilustrasi kue lobak tumis tauge (instagram.com/linagui.kitchen)

Kue lobak yang merupakan kue tradisional Tiong Hoa, sangat gurih ketika disantap langsung. Apalagi jika dimasak lagi dengan cara ditumis serta menggunakan bumbu tambahan, tentu ini akan membuat rasanya jauh lebih enak. Salah satu resep yang paling populer adalah kue lobak tumis tauge. Renyahnya tauge dianggap cocok dengan tekstur lobak yang lembut.

Bagi kamu yang tertarik untuk mencicipi kue lobak tumis tauge, kamu bisa membuatnya sendiri di rumah. Cara memasaknya sudah pasti gampang dan gak bikin ribet. Kira-kira seperti apa resep dan langkah-langkahnya? Yuk, langsung simak artikel resep di bawah ini!

Baca Juga: Resep Kue Lobak Goreng, Kue Khas Tionghoa yang Gurih dan Nikmat

Bahan dan Bumbu Kue Lobak Tumis Tauge

ilustrasi kue lobak (youtube.com/Devina Hermawan)
  1. 3–4 potong kue lobak
  2. 4 siung bawang putih
  3. 2 sdm ebi halus siap pakai
  4. 50 gram tauge
  5. 2 batang daun kucai
  6. 1/2 sdm kecap asin
  7. 1/4 merica bubuk
  8. 1/2 sdt gula pasir
  9. 1/2 sdt garam
  10. Air matang atau bersih secukupnya
  11. 2 butir telur ayam atau bebek
  12. Minyak goreng secukupnya, untuk menumis (bisa diganti margarin)
  13. Bawang goreng secukupnya, untuk taburan

Cara Memasak Kue Lobak Tumis Tauge

ilustrasi kue lobak (youtube.com/Ruru mommy life)
  1. Siapkan kue lobak yang siap makan. Kemudian potong kue lobak menjadi bentuk dadu kecil-kecil. Sisihkan terlebih dahulu.
  2. Selanjutnya, kupas bawang putih. Cincang atau haluskan bawang putih dengan ulekan.
  3. Tuangkan sedikit minyak pada wajan, kemudian nyalakan api.
  4. Masukkan bawang putih, aduk-aduk dan tumis sampai aroma wanginya tercium.
  5. Tambahkan ebi halus, aduk-aduk sampai tercampur merata dan kering. Sisihkan bumbu tumisan di ujung wajan.
  6. Setelah itu pecahkan telur, lalu masukkan ke dalam wajan. Aduk-aduk dan buat menjadi telur orak-arik. Apabila sudah, campurkan telur orak-arik dengan bumbu tumis hingga menyatu.
  7. Tuangkan secukupnya air, kemudian bumbui menggunakan kecap asin, gula pasir, garam, dan merica bubuk. Aduk-aduk sampai larut dengan air dan tercampur merata.
  8. Masak sebentar sampai agak mendidih, lalu masukkan potongan kue lobak dan tauge.
  9. Tambahkan irisan daun kucai dan tumis sampai semua bahan serta bumbu tercampur dan matang.
  10. Koreksi rasanya terlebih dahulu, apabila asin gurihnya sudah sesuai keinginan, angkat lalu matikan kompornya.
  11. Pindahkan ke atas mangkuk atau piring saji. Beri taburan bawang goreng di atasnya supaya rasanya lebih mantap!

Baca Juga: 7 Manfaat Lobak untuk Kesehatan, Bisa Cegah Kanker!

Verified Writer

Dimas Hutama

@dimashutama_

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya