TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Resep Bolu Sakura Karamel Kukus yang Lembut Manjakan Lidah

Bolu cantik yang cocok jadi suguhan spesial

ilustrasi bolu sakura karamel kukus (vecteezy.com/ikarahma)

Apakah kamu sedang mencari hidangan penutup yang manis dan lezat untuk dinikmati bersama keluarga? Bolu sakura karamel kukus bisa menjadi pilihan tepat untuknu, nih! Bolu ini teksturnya lembut dengan rasa manis yang pas. Aroma karamelnya menggoda.

Membuat bolu sakura karamel kukus tidaklah sulit, bahkan bagi kamu yang baru belajar memasak. Dengan mengikuti resep bolu sakura karamel kukus ini, hasilnya pasti sempurna dan antigagal. Yuk, buat sekarang juga!

Baca Juga: Resep Bolu Santan Labu Kuning yang Nikmat dan Mudah Bikinnya

Bahan Bolu Sakura Karamel Kukus

ilustrasi bahan bolu sakura karamel kukus (vecteezy.com/rmth)
  1. 200 gram tepung terigu protein sedang
  2. 125 gram gula pasir
  3. 2 butir telur ayam
  4. 1/4 sdt vanili bubuk
  5. 1/2 sdt baking powder
  6. 1/2 sdt baking soda
  7. 75 gram margarin, lelehkan dan biarkan dingin
  8. 100 ml air panas
  9. gula pasir untuk karamel secukupnya

Cara Membuat

ilustrasi cara membuat bolu sakura karamel kukus (vecteezy.com/nai.rmtango2497)
  1. Untuk membuat karamel, siapkan wajan antilengket. Masukkan gula pasir, lalu panaskan wajan dengan api kecil sambil terus diaduk perlahan hingga gula mencair berwarna cokelat keemasan.
  2. Tuang air panas secara perlahan sambil diaduk sampai gula larut dan karamel tidak menggumpal. Angkat wajan, lalu biarkan karamel dingin.
  3. Siapkan wadah dan ayak tepung terigu, baking powder, dan soda kue. Pastikan tidak ada tepung yang menggumpal, karena akan berdampak pada hasil akhir bolu sakura karamel kukus.
  4. Dalam wadah lain, kocok telur dan gula pasir memakai mikser hingga mengembang dan berwarna putih pucat.
  5. Kemudian, masukkan vanili bubuk dan lanjutkan dengan menuang campuran tepung terigu sedikit demi sedikit sembari diaduk perlahan hingga semua adonan bolu sakura karamel tercampur rata.
  6. Masukkan margarin cair lantas aduk kembali adonan bolu sakura. Kamudian, tuang karamel yang sudah dingin sedikit demi sedikit sambil diaduk hingga tercampur rata. 
  7. Siapkan loyang bolu sakura karamel yang sudah diolesi dengan margarin dan ditaburi tepung terigu.
  8. Tuang adonan bolu sakura karamel ke dalam loyang dan ratakan permukaannya.
  9. Panaskan kukusan dengan menggunakan api sedang, lalu tunggu sebentar hingga air mendidih.
  10. Masukkan loyang yang berisi bolu ke dalam kukusan dan kukus selama kurang lebih 30 menit atau hingga bolu sakura karamel matang.
  11. Lakukan tes tusuk dengan menggunakan lidi atau tusuk gini untuk memastikan bolu sakura karamel benar-benar matang. Angkat bolu sakura karamel dari kukusan.
  12. Keluarkan bolu sakura karamel kukus dari loyang dan sajikan di atas piring saji.
  13. Bolu sakura karamel kukus siap disajikan, deh!

Baca Juga: Resep Bolu Sakura Pandan yang Super Lembut dan Harum

Verified Writer

Annisa Nur Fitriani

She goes Boom!

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya