TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Resep Kue Garpu Keju tanpa Telur, Kue Lebaran yang Gurih Banget!

Kue garpu keju tanpa telur punya tekstur renyah dan gurih

kue garpu keju tanpa telur (YouTube.com/Bagja Vlog)

Kue kering khas Lebaran gak selalu bercita rasa manis, namun juga ada yang asin gurih. Kue kering bercita rasa asin seperti kue garpu keju menjadi varian kue kering yang patut kamu coba. Jenis kue kering ini memiliki bentuk seperti garpu yang membuatnya terlihat unik.

Tekstur kue garpu yang renyah emang bikin candu di lidah. Cara membuat kue garpu tidaklah sulit dan gak selalu membutuhkan banyak bahan. Resep kue garpu keju tanpa telur berikut ini bisa menjadi panduan kalau kamu ingin membuat kue garpu yang tidak butuh banyak bahan. Meski tanpa telur tetapi rasanya tidak kalah lezat.

Bahan Kue Garpu Keju tanpa Telur

ilustrasi keju untuk bahan membuat kue garpu (freepik.com/jcomp)
  1. 80 gram keju cheddar
  2. 100 gram mentega
  3. 65 ml santan instan
  4. 10 sdm air
  5. 1 bungkus bumbu kaldu
  6. 1 sdt bawang putih bubuk
  7. 4 batang daun seledri
  8. 80 gram tepung kanji
  9. 350 gram tepung terigu protein rendah

Baca Juga: Resep Kue Kering Cokelat Serut, Camilan Lebaran yang Praktis

Cara Membuat Kue Garpu Keju tanpa Telur

ilustrasi membuat adonan kue garpu (freepik.com/freepik)
  1. Masukkan keju cheddar parut, mentega, santan, dan air ke dalam blender. Nyalakan blender lalu proses bahan adonan sampai halus. Jika bahan adonan sudah halus, kemudian matikan blender. Barulah, pindahkan bahan adonan halus ke dalam wadah.
  2. Tambahkan bumbu kaldu, bawang putih bubuk, dan daun seledri ke dalam bahan adonan halus tadi. Kemudian diaduk menggunakan spatula sampai merata.
  3. Jika sudah merata, lalu masukkan tepung kanji dan tepung terigu kemudian aduk menggunakan spatula hingga adonan rata dan kalis. Setelah rata serta kalis, kemudian hentikan proses mengaduk. Adonan siap untuk dicetak.
  4. Untuk mencetak adonan, ambil secukupnya adonan lalu taruh di atas cetakan kue garpu. Kemudian dipipihkan dengan lebar mengikuti ukuran cetakan.
  5. Selanjutnya, gulung adonan hingga terlepas dari cetakan lalu disisihkan. Lakukan mencetak adonan kue garpu sampai selesai.
  6. Barulah, masukkan adonan kue garpu ke dalam wajan berisi minyak panas. Goreng kue garpu di api kecil hingga kokoh dan berwarna kuning kecokelatan.
  7. Setelah kue garpu matang berwarna kuning kecokelatan, lalu angkat dan tiriskan.
  8. Kue garpu keju siap disajikan.

Verified Writer

Amir Rosadi

it's never too late to start something positive

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya