10 Referensi Camilan Homemade di Jakarta, Bikin Masa PPKM Tetap Happy

#IDNTimesDukungUMKM Makan enak, supaya pikiran tetap waras

Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) Darurat yang mencakup wilayah Jawa dan Bali berlaku selama 3-20 Juli. Langkah tersebut ditujukan untuk meminimalisir penyebaran virus corona yang semakin parah di Indonesia.

Berkegiatan di rumah saja akhirnya kembali dilakukan, seperti tahun lalu. Supaya tak mengalami kebosanan akut, kita tentu membutuhkan camilan nikmat untuk menemani segala aktivitas, ya gak?

Nah, kalau kamu tinggal di Jakarta, IDN Times memiliki beberapa rekomendasi camilan homemade untuk stok makanan selama masa PPKM Darurat ini. Cek daftar selengkapnya di bawah ini, deh!

1. Sore-sore paling enak makan banana cake dan brownis panggang sambil nge-teh. Kamu bisa mendapatkan keduanya di Tempted

2. Tteokbokki dari Tteokbokki Juseyo bisa jadi teman nonton drama Korea. Harga mulai dari Rp35 ribu, ada yang original dan keju mozzarella

3. Pemesanan melalui WhatsApp, Oishii Cookery hadirkan dessert box aneka rasa dengan harga murah, mulai dari Rp45-70 ribuan

4. Kalau pengin camilan gurih dan mengenyangkan, pilihlah pempek dari Pempek Kleta. Bisa beli satuan atau paket, lho

5. Mainichi Pantry menjual beragam roti homemade, moon soft cake jadi yang paling laris. Bentuknya mirip mochi dengan isian lumer

6. Ngidam camilan manis, sekaligus menyegarkan? Fruit pie di The Sisters Bake bisa jadi pilihanmu. Kamu bisa pesan dengan buah kesukaanmu

Baca Juga: 5 Resep Camilan Berbahan Roti Tawar untuk Teman WFH, Bikin Yuk!

7. Food by Becca menghadirkan mentai rice dengan topping ebi furai, salmon, atau daging. Nasinya bisa diganti dengan shirataki

8. Pengin camilan sehat dan segar selama PPKM? Pesan saja fruit sago di Kitchen Lane. Harganya mulai Rp25-45 ribuan saja

9. Roti bluder bisa jadi stok untuk sarapan. Di Fung's Bloeder harganya cuma Rp12 ribuan dengan beragam isian premium

10. Pencinta donat wajib cobain donat dari Donat Kemang. Harganya Rp8-12 ribuan saja, banyak topping kekinian yang bisa dipilih

Itulah beberapa pilihan camilan lezat yang bisa kamu coba selama masa PPKM Darurat di rumah saja. Jadi, mau pesan yang mana untuk hari ini?

Baca Juga: 10 Pilihan Camilan Homemade Enak di Surabaya, Teman Asyik Selama PPKM

yummy-banner

Topik:

  • Naufal Al Rahman
  • Dewi Suci Rahayu

Berita Terkini Lainnya