8 Trik Menghilangkan Bau Telur Pada Adonan Kue, Simpel!

Gunakan bahan-bahan aromatik

Telur merupakan salah satu bahan penting dalam beberapa resep pengolahan kue untuk membantu meningkatkan tekstur maupun rasa dari hidangan tertentu. Namun, seringkali telur meninggalkan bau khas pada adonan kue yang disebabkan oleh proses pencampuran tidak merata.

Bila kamu mengalami adanya bau telur yang mengganggu pada sajian yang hendak dibuat, maka berikut ini terdapat delapan trik meredam bau telur yang mengganggu pada adonan kue supaya lebih wangi dan menggugah selera.

1. Ekstrak vanila menjadi salah satu bahan penambah aroma yang bisa meningkatkan keharuman kue dan meredam aroma telur

8 Trik Menghilangkan Bau Telur Pada Adonan Kue, Simpel!ilustrasi ekstrak vanilla (pixabay.com/-Rita-👩‍🍳 und 📷 mit ❤)

2. Kayu manis bubuk merupakan bahan tambahan yang cocok dimasukkan ke dalam adonan kue untuk meningkatkan rasa rempah

8 Trik Menghilangkan Bau Telur Pada Adonan Kue, Simpel!Kayu manis bubuk (pexels.com/Ruby Sengar)

3. Gunakan telur segar sebagai bahan baku utama. Sebab telur segar cenderung memiliki aroma yang netral dan tidak berbau tajam

8 Trik Menghilangkan Bau Telur Pada Adonan Kue, Simpel!telur dalam mangkuk (pixabay.com/dariopes)

4. Pakai telur sesuai jumlah yang dicatatkan pada resep. Hindari pemakaian berlebih supaya bau yang dikeluarkan tak berlebihan

8 Trik Menghilangkan Bau Telur Pada Adonan Kue, Simpel!proses mengaduk telur (pexels.com/RDNE Stock project)

Baca Juga: 4 Tips Menyimpan Sisa Adonan Kue agar Bisa Digunakan Lagi

5. Pakai campuran rempah bubuk, seperti cengkih, jahe, pala, dan lainnya untuk memberi perpaduan rasa dan aroma yang lebih intens

8 Trik Menghilangkan Bau Telur Pada Adonan Kue, Simpel!ilustrasi pala (pixabay.com/scym)

6. Pemakaian kulit jeruk (zest) mampu memberi aroma citrus yang memikat. Ini juga dapat membantu meredam aroma telur pada adonan

8 Trik Menghilangkan Bau Telur Pada Adonan Kue, Simpel!Memarut zest (pexels.com/Los Muertos Crew)

7. Daun pandan juga terkenal karena harumnya yang aromatik. Maka dari itu, cocok ditambahkan untuk meredam aroma telur

8 Trik Menghilangkan Bau Telur Pada Adonan Kue, Simpel!Olahan daun pandan (freepik.com/jcomp)

8. Buah-buahan juga dapat membantu meredam bau telur. Kamu bisa mengambil sarinya seperti lemon, jeruk, apel, dan lain-lain

8 Trik Menghilangkan Bau Telur Pada Adonan Kue, Simpel!Jus apel (pexels.com/Санжар Саиткулов)

Bau telur pada adonan kue bisa sedikit mengganggu ketika hidangan tersebut dikonsumsi. Maka dari itu, untuk membantu meredam aroma yang mungkin keluar dari telur dan menurunkan selera makan, kamu bisa menerapkan beberapa dari delapan trik di atas agar hasil hidangannya semakin memuaskan.

Baca Juga: 3 Tips Mengaduk Adonan Kue agar Tak Bantat, Anti Gagal!

Intan Pratiwi Buchr Photo Verified Writer Intan Pratiwi Buchr

Sempat ingin jadi astronaut, tapi sekarang jadi pegawai di bumi.

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

yummy-banner

Topik:

  • Tania Stephanie

Berita Terkini Lainnya