5 Kuliner Singkawang Enak di Jakarta, Autentik Semua

Apakah kamu pernah coba bubur gunting?

Suka dengan makanan Singkawang? Kota yang ada di Kalimantan Barat ini termasuk salah satu kota yang menarik bagi wisatawan. Kepopuleran makanan khas Singkawang sangat menggoda selera. Masakan Singkawang yang terkenal mulai dari bakmi, bubur, choi pan hingga bakso, terkenal kelezatannya.

Buat kamu yang mau icip-icip kuliner Singkawang tapi lagi ada di Jakarta, berikut list kuliner Singkawang enak di Jakarta yang bisa kamu sambangi.

1. Bubur Singkawang Akhun

5 Kuliner Singkawang Enak di Jakarta, Autentik SemuaBubur Singkawang Akhun (instagram.com/buburakhun)

Siapa yang kalau main ke Krendang, jiwa kulinernya memberontak? Kawasan Krendang memang populer sebagai tempat kuliner enak, khususnya masakan Singkawang.

Salah satu yang sudah tersohor adalah Bubur Singkawang Akhun. Lokasinya tak jauh dari pintu masuk gapura Krendang, adanya di sebelah kiri. Varian Bubur Singkawang Akhun ada bubur polos, ikan, babi dan kepiting.

Tipikal bubur Singkawang itu bukan bubur kental halus, melainkan masih terlihat bentuk nasi. Untuk bubur babi, isinya terdiri dari irisan daging babi, bakso babi cincang, usus, hati, daun bawang plus bonus kulit babi krispi. Rasanya gurih, isinya banyak. Makin nikmat ditambah telur kampung setengah matang. Dimakannya pas masih panas. Beuh, nikmatnya mantap. Oya, di sini juga ada bakmi, bihun, kwetiau dan pangsit.

Kalau ke tempat makan khas Singkawang, minuman yang wajib dipesan adalah es sonkit, segar banget.

Alamat: Jalan Krendang Raya Nomor 5, Jembatan Lima, Jakarta Barat

Jam operasional: setiap hari, pukul 07.00 - 23.30 WIB

Telepon: (021) 6344266 atau 0816-1916-899

Harga: mulai dari Rp 22.000 porsi kecil

2. Bakso Sapi Singkawang 28

5 Kuliner Singkawang Enak di Jakarta, Autentik SemuaBakso Sapi Singkawang 28 (instagram.com/baksosapisingkawang_28)

Kangen masakan Singkawang? Di Pademangan ada Bakso Sapi Singkawang 28 yang bakal melepaskan rasa kangenmu terhadap makanan berkuah khas Singkawang. Ciri khas Bakso Singkawang adalah baksonya berbentuk gepeng dengan kuah bening, minyak bawang putih, irisan daun seledri serta taburan bawang putih goreng di atasnya.

Menu yang selalu bikin balik lagi ke sini adalah bakso kuah dan bakso tahu yang lembut banget. Kuahnya segar, aromanya khas kaldu sapi. Rasa kuahnya sudah nikmat tanpa diberi tambahan saus maupun kecap, karena ada minyak bawang yang gurih. Tekstur baksonya sedikit kenyal. Karena dibuat dari daging sapi murni, rasa dagingnya kuat. Lebih nendang lagi rasanya diberi sedikit sambal cabai merah dan kucuran jeruk sonkit, jadi ada aksen pedas dan asam. Minumnya juga es jeruk sonkit. Wah, surga banget!

Alamat: Jalan Hidup Baru Nomor 17A, Pademangan, Jakarta Utara

Jam operasional: setiap hari, pukul 07.00 - 23.30 WIB

Telepon: 0818-0756-6620

Harga: mulai dari Rp 35.000

Baca Juga: Resep Choi Pan Isi Bengkuang, Lembut di Luar namun Renyah di Dalam

3. Choi Pan Manie

5 Kuliner Singkawang Enak di Jakarta, Autentik SemuaChoi Pan Manie (instagram.com/julianculinary)

Bicara tentang makanan Singkawang, gak akan ada habisnya. Salah satu kuliner yang identik dengan makanan Singkawang adalah choi pan.

Di Jakarta, kamu bisa menikmati kuliner Singkawang ini di Choi Pan Manie. Makanan yang bentuknya menyerupai pangsit ini isinya adalah bengkuang yang diserut halus dengan bumbu bawang dan ebi.

Rasa Choi Pan Manie mirip seperti yang di Singkawang. Choi pan -nya homemade, kulitnya lembut. Meski size -nya imut-imut, tapi isinya padat dan melimpah. Pilihannya ada bengkuang, kucai, dan rebung. Ebinya berasa banget karena banyak dan cincangannya kasar. Jangan lupa, sebelum masuk ke mulut, dicocol dulu ke sambalnya yang asam pedas segar agar

 rasanya makin nendang. Cobain, yuk!

Alamat: Jalan Krendang Raya Nomor 107C, Jembatan Lima, Jakarta Barat

Jam operasional: setiap hari, pukul 10.00 - 17.00 WIB

Telepon: 0813-1552-5955

Harga: mulai dari Rp 5.000

4. Bubur Pedas 899

5 Kuliner Singkawang Enak di Jakarta, Autentik Semuapotret hidangan bubur pedas (instagram.com/satyawinnie)

Bubur yang biasa disantap masyarakat Singkawang ini agak beda dengan bubur pada umumnya. Jika biasanya bubur dibuat dengan memasak beras hingga lembut, bubur satu ini terbuat dari beras yang ditumbuk halus, baru kemudian dimasak.

Kamu bisa coba bubur unik ini di kedai Bubur Pedas 899. Walaupun namanya bubur pedas, tapi tidak ada rasa pedas sama sekali. Karena tidak ada cabai satu pun yang dimasukkan saat proses memasak. Rasa bubur ini gurih dan beraroma sedap. Semangkuk

Bubur Pedas 899 isinya terdiri dari bubur yang dimasak dengan daun kesum. Lalu di atasnya diberi topping ikan teri goreng, telur puyuh, kacang tanah goreng, dan bawang merah goreng. Aromanya wangi sekali. Tambahkan juga sambal pedasnya serta perasan air jeruk. Wuih, mantap rasanya!

Alamat: Jalan Krendang Selatan Nomor 34, Jakarta Barat

Jam operasional:
• Senin-Sabtu: pukul 06.00 - 22.00 WIB
• Minggu: tutup

Harga: mulai dari Rp 25.000

5. Bun Hiang

5 Kuliner Singkawang Enak di Jakarta, Autentik Semuapotret hidangan bubur gunting di Bun Hiang (instagram.com/bunhiangtpl)

Satu lagi kuliner khas Singkawang yang wajib kamu coba adalah bubur gunting.
alias lek tau suan. Bukan terbuat dari beras, bubur khas Singkawang ini isinya adalah kacang hijau yang sudah dikupas kulitnya, lalu dicampur dengan air gula, kuah tepung kanji yang kental, daun pandan, dan cakwe yang digunting kecil-kecil.

Masyarakat keturunan Tionghoa yang tinggal di Kota Singkawang biasa menyantap bubur gunting sebagai sarapan pagi atau camilan.

Di Bun Hiang kamu bisa menemukan bubur gunting. Hidangan ini disajikan sedikit hangat. Perpaduan rasa manis dari kuah kental kacang hijau serta asin dari cakwe yang digoreng garing menjadi keunikan tersendiri ketika menyantap bubur ini. Ada sensasi kriuk-kriuk ketika dikunyah.

Oiya, kuliner ini halal ya jadi bisa dinikmati oleh siapa saja. Kalau lagi main ke Taman Palem, jangan lewatkan makanan ini ya!

Alamat: Ruko Taman Palem Lestari Blok A5 Nomor 36, Cengkareng, Jakarta Barat

Jam operasional: setiap hari, pukul 09.00 - 20.00 WIB

Telepon: 0896-6538-2189 atau (021) 5562167

Harga: mulai dari Rp 15.000

Gimana, unik dan menarik bukan kuliner Singkawang? Rugi banget kalau gak nyoba. Yuk, berburu kuliner khas Singkawang!

Baca Juga: 4 Tempat Belanja Oleh-oleh di Singkawang, Legendaris Semua

Malika Nabilla Larasati Photo Verified Writer Malika Nabilla Larasati

The more you write, the more knowledge you get

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

yummy-banner

Topik:

  • Febrianti Diah Kusumaningrum

Berita Terkini Lainnya