Segera Tinggalkan, 7 Kebiasaan Ini Bikin Kompor Cepat Rusak!

Kamu sering melakukan yang mana?

Sebagian besar makanan yang kamu santap bisa tersaji karena adanya kompor. Oleh sebab itu, kompor menjadi salah satu peralatan dapur yang sangat penting dan wajib dirawat dengan baik, supaya bisa awet dalam jangka waktu lama.

Namun, tanpa disadari, ada beberapa kebiasaan yang kamu anggap wajar dan sering kamu lakukan di dapur justru bisa membuat kompor tidak awet alias cepat rusak.

Apa saja itu? Simak ulasan tentang kebiasaan yang bikin kompor cepat rusak di bawah ini, ya!

1. Tidak membaca buku petunjuk penggunaan dengan baik

Segera Tinggalkan, 7 Kebiasaan Ini Bikin Kompor Cepat Rusak!Ilustrasi membaca buku petunjuk penggunaan (unsplash.com/thenathanaguirre)

Kamu tidak boleh mengabaikan buku petunjuk penggunaan kompor. Sebab, dalam buku tersebut sudah tertera semua hal yang bekaitan dengan kompor, seperti petunjuk pemasangan yang tepat, perawatan, tips, hingga informasi jikalau terjadi masalah pada kompor tersebut.

2. Sering meninggalkan kompor saat proses memasak

Segera Tinggalkan, 7 Kebiasaan Ini Bikin Kompor Cepat Rusak!Ilustrasi memasak di dapur (unsplash.com/itfeelslikefilm)

Kalau meninggalkan kompor saat proses memasak untuk melakukan kegiatan lain dan tiba-tiba lupa, maka kamu tidak tahu saat makanan tersebut matang. Makanan bisa saja menggumpal, lalu tumpah dan mengotori kompor dan bagian-bagian lain di dapur.

3. Malas membersihkan kompor

Segera Tinggalkan, 7 Kebiasaan Ini Bikin Kompor Cepat Rusak!Ilustrasi tungku kompor yang kotor dan berkerak (pixabay.com/publicdomainpictures)

Kompor yang sering digunakan untuk memasak juga harus sering dibersihkan. Sisa bahan makanan, air, hingga minyak tak jarang tumpah di beberapa bagian.

Kalau malas membersihkannya, sisa-sisa bahan makanan bisa menyumbat tungku dan menyebabkan kompor tidak menyala dengan sempurna.

4. Tidak segera membersihkan genangan air di atas kompor

Segera Tinggalkan, 7 Kebiasaan Ini Bikin Kompor Cepat Rusak!Ilustrasi membersihkan air yang menggenang di kompor (hotpads.com)

Genangan air di atas kompor harus segera dibersihkan kalau tidak mau terjadi korslet. Hal ini tidak hanya berlaku pada kompor listrik, tetapi juga kompor gas.

Perlu diingat bahwa kompor gas juga memiliki komponen listrik, seperti sakelar, kabel di bawah kompor, dan papan kontrol.

Baca Juga: 10 Tips Membersihkan Kompor Gas yang Berkerak, Jadi Kinclong Banget!

5. Membersihkan kompor dengan benda tajam

Segera Tinggalkan, 7 Kebiasaan Ini Bikin Kompor Cepat Rusak!ilustrasi pisau dapur (unsplash.com/brucaraujo)

Beberapa noda yang menempel di kompor sulit dibersihkan, apalagi kalau sudah menjadi kerak. Tak sedikit orang yang menggunakan benda tajam, seperti pisau, cutter, atau silet, untuk membersihkannya. Hal ini bisa menggores kompor dan menyebabkan adanya cacat di beberapa bagian.

Penggunaan sikat kawat dan wol baja juga tidak disarankan. Kamu bisa menggunakan spatula yang terbuat dari silikon atau alat pembersih lain berbahan plastik yang cenderung lembut sehingga tidak menimbulkan goresan.

6. Membersihkan kompor dengan bahan kimia

Segera Tinggalkan, 7 Kebiasaan Ini Bikin Kompor Cepat Rusak!Ilustrasi membersihkan kompor (piekerts.com)

Selain benda tajam, membersihkan kompor dengan bahan kimia juga sebaiknya dihindari. Soda kue, cuka, atau jeruk nipis sudah cukup untuk membersihkan noda di atas kompor. Jangan lupa dilap menggunakan lap basah yang sudah diperas untuk membantu menghilangkan noda tersebut!

7. Mengabaikan pertanda kebocoran gas

Segera Tinggalkan, 7 Kebiasaan Ini Bikin Kompor Cepat Rusak!Ilustrasi kompor gas (gumtree.com)

Tidak hanya membuat kompor rusak, kebocoroan gas juga bisa membuat kompor meledak yang membahayakan seisi rumah. Kamu wajib memperhatikan tanda-tanda kebocoran gas, yaitu ada bau gas, suara mendesis, warna api tidak biru, dan gas jadi cepat habis. Jangan abaikan hal ini dan langsung panggil teknisi!

Itu dia beberapa kebiasaan umum yang bikin kompor cepat rusak. Hindari semuanya, supaya kualitas kompormu awet tahan lama, ya. Selalu bersihkan kompor setiap kali selesai digunakan!

Baca Juga: 5 Rekomendasi Kompor Gas Dua Tungku Terbaik, Anti Retak Tahan Panas!

yummy-banner

Topik:

  • Fasrinisyah Suryaningtyas
  • Dewi Suci Rahayu

Berita Terkini Lainnya