6 Tempat Makan di M Bloc Space, Mulai dari Kafe hingga Resto

Menghabiskan akhir pekan di M Bloc Space gak bakal bosan

Berada di kawasan Blok M, Jakarta Selatan, M Bloc Space merupakan tempat populer yang dikenal sebagai pusat kreativitas sekaligus surga bagi para pencinta kuliner. Hal ini bukanlah tanpa alasan, karena di sini kamu dapat menemukan beragam pilihan tempat makan unik dan nikmat, mulai dari masakan lokal hingga internasional yang enak.

Tidak hanya unggul dari segi rasa, lingkungan di sekitar M Bloc Space juga nyaman untuk bersantai sambil menikmati berbagai kuliner. Jelajahi dan temukan sendiri tempat makan sesuai seleramu melalui beberapa rekomendasi di bawah ini.

Beberapa tempat makan di Bloc M Space ini bisa kamu jadikan referensi untuk menghabiskan akhir pekan nanti. Kamu wajib ajak teman atau sekadar me time pun oke banget!

Baca Juga: 5 Coffee Shop di Blok M, Spot Nongkrong sampai WFC yang Seru

1. Pizza Place

6 Tempat Makan di M Bloc Space, Mulai dari Kafe hingga RestoPizza Place, M Bloc Space-Jakarta Selatan (google.com/maps/pohon bumi)

Bagi kamu pencinta pizza, wajib berbahagia, karena di M Bloc Space terdapat Pizza Place yang menawarkan berbagai jenis pizza dengan cita rasa autentik menggunakan bahan-bahan segar dan berkualitas. Pizza Place menyajikan pizza dengan beragam topping yang lezat, mulai dari klasik, seperti mushrooms, smoked beef, dan pepperoni, hingga kreasi unik lainnya dengan sentuhan lokal.

Dari sekian banyak pilihan menu pizza yang ada, kamu wajib mencoba slice pizza dengan keju, pepperoni slice pizza, dan pasta pesto spaghetti yang enak serta tidak terlalu enek. Tempat yang mengusung konsep no-frills pizza joint ini bernuansa hangat dan cocok untuk kamu jadikan tempat nongkrong sambil menikmati pizza atau membawanya pulang dengan harga terjangkau.

Lokasi: M Bloc Space, Jalan Panglima Polim Nomor 37, Melawai, Kecamatan Kebayoran Baru, Jakarta Selatan.

Jam operasional: setiap hari pukul 13.00—21.00 WIB.

Harga: mulai Rp30 ribu—Rp39 ribu.

2. Mr Roastman

6 Tempat Makan di M Bloc Space, Mulai dari Kafe hingga RestoMr Roastman M Bloc Space, Jakarta Selatan (google.com/maps/langom KM97)

Mr Roastman di M Bloc Space Jakarta wajib dikunjungi, terutama bagi kamu pencinta kopi dan daging panggang. Tempat ini ideal untuk nongkrong, makan siang, makan malam, atau sekadar bersantai bersama teman maupun keluarga, karena memiliki ruangan indoor serta halaman belakang yang didesain secara instagramable.

Mengusung konsep unik, Mr Roastman menawarkan beragam pilihan kopi spesialti yang diseduh dengan teknik terbaik, disertai menu hidangan daging panggang, seperti brisket, ribs, dan steak yang dimasak dengan bumbu khas serta dipanggang dengan teknik khusus.

Namun, dari semua itu, kombinasi menu yang sangat disayangkan untuk dilewatkan adalah aglio olio smoked beef dengan caramel latte yang creamy manis. Kamu juga wajib coba spaghetti carbonara smoked beef mushroom dengan mochaccino.

Lokasi: M Bloc Space, Jalan Panglima Polim Nomor 37, Melawai, Kecamatan Kebayoran Baru, Jakarta Selatan.

Jam operasional:

  • Senin hingga Jumat pukul 10.00—23.00 WIB.
  • Sabtu dan Minggu pukul 08.00—23.00 WIB.

Harga: mulai Rp19 ribu—Rp150 ribu.

3. Kaminari Boy

6 Tempat Makan di M Bloc Space, Mulai dari Kafe hingga RestoKaminari Boy M Bloc Space, Jakarta Selatan (google.com/maps/Take)

Kaminari Boy menawarkan pengalaman makan bernuansa Jepang dengan sentuhan modern yang menarik bagi para pencinta makanan manis, terutama kue dan dessert khas Jepang. Di sini, kamu dapat dengan mudah menikmati dorayaki, mochi, dan taiyaki (kue ikan) dengan beragam varian rasa.

Tak hanya itu, Kaminari Boy juga menyajikan berbagai menu lainnya, seperti ramen berkuah gurih, donburi, chicken karaage, chicken katsu bowl, shrimpy dog, dan burger. Namun, jika harus memilih satu, jangan lewatkan untuk mencicipi ramen khas Kaminari Boy dengan cita rasa autentik dan porsi yang memuaskan, serta harga terjangkau.

Lokasi: M Bloc Space, Jalan Panglima Polim Nomor 37, Melawai, Kecamatan Kebayoran Baru, Jakarta Selatan.

Jam operasional: setiap hari pukul 10.00—22.00 WIB.

Harga: mulai Rp26 ribu—Rp85 ribu.

Baca Juga: 5 Rekomendasi Dessert dan Bakery Enak di Blok M, Siap-Siap Antre!

4. Kedai Tjikini

6 Tempat Makan di M Bloc Space, Mulai dari Kafe hingga RestoKedai Tjikini M Bloc Space, Jakarta Selatan (google.com/maps/Ignatius Theodore Nico (Ignas))

Beralih ke hidangan dengan cita rasa autentik khas masakan Indonesia, Kedai Tjikini di M Bloc Space Jakarta menawarkan suasana nyaman dan modern. Nuansa tersebut dapat kamu rasakan baik di dalam ruangan maupun di area luar berkat desain interiornya yang menggabungkan elemen vintage dan kontemporer.

Kedai Tjikini populer dengan beragam menu khas Indonesia, seperti nasi goreng kecombrang, nasi teri jambal, soto ayam betawi, nasi bebek goreng, rendang bakar arang, rawon setan, dan ayam geprek yang menggugah selera. Untuk minuman, tersedia pilihan  beragam, mulai dari es cendol, es kopi susu, beras kencur, kunyit asem, hingga jamu pegel linu, yang semuanya menambah kenikmatan pengalaman bersantap di sini.

Alhasil, tak mengeherankan jika kedai satu ini menjadi favorit bagi sebagian besar orang yang menginginkan cita rasa autentik Indonesia dengan harga terjangkau di M Bloc Space.

Lokasi: M Bloc Space, Panglima Polim Nomor 37, Melawai, Kecamatan Kebayoran Baru, Jakarta Selatan.

Jam operasional:

  • Senin hingga Jumat pukul 10.00—22.00 WIB.
  • Sabtu dan Minggu pukul 07.00—22.00 WIB.

Harga: mulai Rp17 ribu—Rp45 ribu.

5. Suwe Ora Jamu

6 Tempat Makan di M Bloc Space, Mulai dari Kafe hingga RestoSuwe Ora Jamu M Bloc Space, Jakarta Selatan (google.com/maps/C. JKT)

Suwe Ora Jamu di M Bloc Space Jakarta merupakan tempat makan dengan dua lantai yang menghadirkan minuman jamu tradisional Indonesia secara modern. Tempat ini cocok dinikmati beragam usia, terutama anak muda untuk menemani waktu bersantai dan nongkrong.

Tempat ini menawarkan berbagai pilihan jamu yang menyehatkan dalam kemasan menarik, seperti kunyit asam, beras kencur, temulawak, jamu gembir untuk kesehatan sekaligus kebugaran, wedang jahe, kopi jahe, dan jamu jawana dari bahan kunyit, jahe, serta madu. Lengkap, kan?

Selain jamu, Suwe Ora Jamu juga menyajikan berbagai makanan ringan tradisional Indonesia, seperti pisang goreng, beragam jenis kue tradisional, dan roti bakar dengan berbagai pilihan topping, untuk melengkapi pengalaman kuliner yang nikmat. Dengan harganya yang terjangkau dan atmosfer nyaman seperti berada di rumah nenek, Suwe Ora Jamu menjadi tempat yang menarik untuk kamu kunjungi.

Lokasi: Jalan Sisingamangaraja 37 AH, Melawai, Kecamatan Kebayoran Baru, Jakarta Selatan.

Jam operasional:

  • Senin hingga Jumat pukul 10.00—22.00 WIB
  • Sabtu dan Minggu pukul 07.00—22.00 WIB.

Harga: mulai Rp10 ribu—Rp50 ribu.

6. Mbok Ndoro

6 Tempat Makan di M Bloc Space, Mulai dari Kafe hingga RestoMbok Ndoro M Bloc Space, Jakarta Selatan (google.com/maps/des dhoni wiastanto)

Restoran Mbok Ndoro spesialis dalam menyajikan hidangan otentik dari Jawa Tengah yang kaya akan cita rasa tradisional. Mbok Ndoro populer dengan hidangan klasiknya, seperti nasi goreng, nasi liwet, sate ayam, gudeg, sop iga, mie lethok, soto, dan ayam bakar dengan cita rasa masakan rumahan yang endul. Sebab, setiap hidangan disiapkan dengan teliti menggunakan bahan-bahan segar serta bumbu tradisional agar menghasilkan cita rasa yang nikmat.

Beragam jenis minuman juga tersedia, mulai dari espresso, cappuccino, kopi ndog, kopi tole, hingga wedang uwug, juga semakin melengkapi pengalaman kuliner Jawa tanpa harus pergi jauh ke luar kota. Jadi, bagi kamu yang ingin menikmati perpaduan kenikmatan hidangan tradisional Jawa dan modern di M Bloc Space, langsung saja datang ke sini, ya!

Lokasi: M Bloc Space, Jalan Sisingsmangaraja 37 AH, Jakarta Selatan.

Jam operasional:

  • Senin hingga Kamis pukul10.00—23.00 WIB
  • Jumat hingga Minggu pukul 09.00—00.00 WIB.

Harga: mulai Rp10 ribu—Rp125 ribu.

Beberapa tempat makan di M Bloc Space di atas memiliki karakteristik dan keunikan tersendiri untuk melengkapi pengalaman kulinermu yang unik. Jadi, siapkah kamu untuk menemukan tempat makan yang sesuai dengan seleramu di M Bloc Space?

Baca Juga: 5 Rekomendasi Bakmi Halal di Blok M, Enaknya No Debat

Elvina Ekaningtyas Damayanti Photo Verified Writer Elvina Ekaningtyas Damayanti

@elvina.ekd

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

yummy-banner

Topik:

  • Naufal Al Rahman

Berita Terkini Lainnya