6 Rekomendasi Tempat Makan Tteokbokki di Jakarta, Cobain!

Sekali coba, langsung jadi langganan!

Selain idol KPop dan drakor, Korea juga terkenal dengan kulinernya, mulai dari makanan berat hingga ringan. Salah satu camilan menggoda khas Korea yang amat digemari masyarakat Indonesia adalah tteokbokki.

Jika kamu sedang di Jakarta dan ingin makan tteokbokki, tak ada salahnya untuk mencoba rekomendasi tempat makan tteokbokki di Jakarta berikut. Bumbunya terkenal enak dan kental, isian juga melimpah!

1. Essel

Membuka restoran pertama di daerah Kelapa Gading, Jakarta Utara, sejak 2022 lalu, hingga kini Essel telah memiliki 3 lokasi yang masing-masing berada di daerah Gading Serpong, Tangerang, daerah Melawai, Jakarta Selatan, dan terbaru di Pantai Indah Kapuk, Jakarta Utara. Memiliki cita rasa khas Negeri Ginseng, pemilik Essel sendiri dikabarkan orang asli Korea, lho. Tidak heran kalau Essel menjadi salah satu restoran Korea yang banyak disukai.

Selain original tteokbokki, menu Rose Tteokbokki yang memiliki saus pedas dengan campuran keju juga jadi menu andalan di Essel. Menu lain yang bisa dipesan selain tteokbokki mereka ada kimbab, bibimbap, eomuk, dan odeng.

Harga masih terjangkau, para pengunjung dapat menikmati berbagai menu di Essel mulai dari 20 ribu hingga 150 ribu.

Alamat: Ruko Mall of Indonesia, Blok F No. 15, Kelapa Gading, Jakarta Utara

Jam operasional: Senin - Sabtu (10:00 - 20:00), Minggu Tutup

Harga: Rp 27.500 hingga Rp150 ribu

2. Reddog

Selain buka di daerah Kelapa Gading, Jakarta Utara, Reddog juga telah tersebar lebih dari 10 kota di Indonesia. Rasa dari berbagai menu yang ada di Reddog tentu sudah tidak diragukan lagi bagi para penikmat kuliner Korea. 

Selain hotdog ala Korea nya yang terkenal, tteokbokki yang dijual Reddog tidak kalah disukai, lho! Tteokbokki milik Reddog juga memiliki 4 rasa yaitu original, mozzarella, rose, dan carbonara. Kemudian ada pilihan menu seperti kimbap, ayam goreng, dan berbagai minuman yang bisa juga dicoba.

Selain ragam menu makanan yang bisa dinikmati dari harga Rp18 ribu, Reddog juga menyediakan pilihan paket pesta bagi yang ingin mencoba tteokbokki dan hotdog Reddog dalam porsi besar yang dibandrol dengan harga Rp200 ribuan.

Alamat: Mal Kelapa Gading 3, Lantai 3, The Attic Garden, Kelapa Gading, Jakarta Utara

Jam operasional: Senin - Minggu (10:00 - 22:00)

Harga: Rp5.400 hingg Rp226 ribu

3. Backdoor

Berhasil mengambil hati para penikmat makanan Korea dengan rasa hidangan mereka, Backdoor hingga kini telah membuka beberapa gerai yang dimana gerai pertama mereka buka berada di kawasan Green Lake CIty, Jakarta Barat.

Berkolaborasi dengan Patbingsoo, Backdoor memiliki salah satu menu yang wajib dimakan saat di sana, yaitu Tteokbokki Volcano Rose. Selain itu ada juga pilihan makanan lain yang tak kalah menggoda seperti Budae Jjigae, Seoul Dak Galbi, Fish & Chips dan lainnya. Tak lupa juga mencicipi berbagai rasa patbingsoo yang menyegarkan.

Untuk harga yang ditawarkan Backdoor dengan berbagai macam menu dimulai dari Rp15 ribu hingga Rp219 ribu.

Alamat: TIKI Green Lake City - Rukan Sentra Niaga, Dasana Puri Utama, Duri Kosambi, Cengkareng, Jakarta Barat

Jam operasional: Senin - Minggu (11:00 - 21:00)

Harga: Rp15 ribu hingga Rp219 ribu

Baca Juga: 5 Rekomendasi Kuliner Enak di Green Ville, Jakarta Barat  

4. Dookki

Belum pernah ada di Indonesia, Dookki menjadi restoran all you can eat pertama yang menyajikan tteokbokki sebagai menu utama mereka. Dookki sendiri merupakan sebuah restoran yang memang berasal dari Korea Selatan, jadi tidak heran jika rasa berbagai menu yang disajikan oleh Dookki memiliki cita rasa asli Korea.

Mulai dari 99 ribu rupiah para pengunjung sudah dapat menikmati pilihan ragam menu di Dookki. Menjadi menu utama, tteokbokki di Dookki tersedia dalam berbagai macam jenis, yaitu original, keju, dan ubi. Selain itu juga ada pilihan beragam side dish lainnya seperti Korean fried chicken, japchae, odeng, ubi goreng, ramen, sushi, dan lain sebagainya.

Kurang puas dengan menu all you can eat di Dookki? Para pengunjung juga bisa menambah menu Unlimited Beef dan Cheese Ring dengan harga mulai Rp40 ribuan.

Alamat: Central Park, Lantai Lower Ground, Slipi, Jakarta Barat

Jam operasional: Senin - Minggu (12:00 - 22:00)

Harga: Rp39 ribu hingga Rp119 ribu

5. Mu Gung Hwa Snack Culture

Telah buka sejak 2014 di Senopati, Jakarta Selatan, Mu Gung Hwa Snack Culture bertempat di dalam swalayan milik Mu Gung Hwa sendiri. Memiliki cita rasa autentik, tak heran jika restoran satu ini masih bertahan hingga sekarang dan bahkan telah membuka 6 cabang lainnya di Jakarta, Tangerang, dan Depok.

Dengan saus yang nikmat, original tteokbokki di Mu Gung Hwa Snack Culture memang menjadi salah satu menu incaran pengunjung. Lalu ada rapokki, odeng, kimbap, dan jajangmyeon yang juga jadi menu kesukaan di Mu Gung Hwa Snack Culture.

Menikmati sepiring makanan khas Korea di Mu Gung Hwa Snack Culture dapat dimulai dari harga Rp17 ribu hingga Rp180 ribuan saja.

Alamat: T. Koin Bumi, Mu Gung Hwa Swalayan, Lantai 2, Jl. Senayan Blok S No. 43, Senopati, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan

Jam operasional: Senin - Minggu (08:30 - 19:30)

Harga: Rp17 ribu hingga Rp180 ribu

6. Taeyang Sung

Tidak pernah sepi pengunjung sejak jam operasional restoran dibuka, berbagai menu dari Taeyang Sung memang langsung mendapat sambutan yang sangat baik dari para penikmat kuliner Korea. Berlokasi di Neo Soho Mall, Jakarta Barat, Taeyang Sung mulai buka sejak 2019 lalu.

Memiliki mie sebagai menu utama unggulan, makanan lain dari Taeyang Sung juga tidak kalah menarik untuk dicoba, termasuk tteokbokki. Menu tersebut terkenal dengan bumbunya yang berani dan bold. Selain original tteokbokki, jjajang tteokbokki juga dapat dicoba di Taeyang Sung. Lalu ada menu andalan seperti haemul jjampong, chadol jjampong, dan lainnya.

Untuk mencoba sepiring makanan Korea di Taeyang Sung dapat dicoba mulai dari Rp49 ribu hingga Rp139 ribu.

Alamat: Neo Soho Mall, Lantai Lower Ground, Slipi, Jakarta Barat

Jam operasional: Senin - Minggu (10:00 - 22:00)

Harga: Rp49 ribu hingg Rp139 ribu

Semua tteokbokki di Jakarta tadi sayang untuk dilewatkan. Pilih salah satu rekomendasi tempat makan tadi dan segera kunjungi, deh. Dijamin sekali coba langsung ketagihan dan jadi langganan, deh!

Baca Juga: Makan Enak Saat Tanggal Tua? Inilah Tempat Makan Murah di Depok 

Della Tan Photo Verified Writer Della Tan

https://laginulislagi.wordpress.com/

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

yummy-banner

Topik:

  • Debby Utomo

Berita Terkini Lainnya