TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

5 Istilah Makan di Restoran Hotel yang Harus Kamu Tahu

Ini akan membantumu menentukan pilihan style makanmu

Potret menu banquete (IDN Times/Dhiya Awlia Azzahra)

Intinya Sih...

  • Memahami istilah makan di restoran hotel membuat kamu lebih percaya diri dan nyaman saat memesan makanan.
  • Buffet adalah layanan prasmanan dengan beragam pilihan, sementara banquete menyajikan menu terbatas dalam suasana formal.
  • Table d’hote, table service, dan a la carte juga merupakan istilah penting yang perlu dipahami untuk pengalaman makan yang lebih baik di hotel.

Menginap di hotel bukan hanya soal menikmati fasilitas kamar yang nyaman, tetapi juga soal pengalaman kulinernya. Mungkin kamu ingin mengajukan layanan tambahan, seperti sarapan, makan siang, atau makan malam. 

Tahukah kamu, ada beberapa istilah makan yang digunakan di restoran hotel? Dengan memahaminya, kamu gak khawatir salah pesan, serta lebih percaya diri dan nyaman saat makan di restoran hotel.

Berikut istilah-istilah yang sering digunakan di dalam restoran hotel dan perlu kamu pahami.

1. Buffet

Potret buffet (IDN Times/Dhiya Awlia Azzahra)

Buffet merupakan layanan makan yang menyediakan berbagai jenis makanan dan disajikan di meja prasmanan. Jadi, tamu dapat mengambil makanan sendiri sesuai selera.

Biasanya, menu buffet mencakup hidangan pembuka, makanan utama, dan hidangan penutup yang beragam, sehingga tamu memiliki banyak pilihan. Restoran hotel biasanya menawarkan buffet saat sarapan, makan siang, atau makan malam.

2. Banquete

Potret menu banquete (IDN Times/Dhiya Awlia Azzahra)

Hampir sama dengan buffet, bedanya banquete menyajikan menu yang terbatas sesuai pesanan. Banquete biasanya diadakan di ballroom atau ruang acara besar di hotel, dan diatur dengan suasana formal.

Umumnya, makanan dengan sistem banquete dipesan untuk seminar, konferensi, meeting, pernikahan, ulang tahun, dan acara-acara tertentu lainnya.

3. Table D’Hote

Potret makanan di hotel (IDN Times/Dhiya Awlia Azzahra)

Table d’hote merujuk pada layanan makan dengan menu yang sudah ditentukan sebelumnya dan disajikan dengan harga tetap. Biasanya, tamu akan disajikan beberapa pilihan hidangan yang sudah termasuk makanan pembuka, menu utama, dan penutup. Ini menjadi pilihan ideal untuk tamu yang ingin menikmati pengalaman makan yang elegan dan terstruktur.

Baca Juga: 7 Hal yang Harus Kamu Lakukan Pertama Kali saat Masuk Kamar Hotel

4. Table Service

Potret makanan yang disajikan di meja (IDN Times/Dhiya Awlia Azzahra)

Table service cocok buat kamu yang tidak ingin mengantre saat mengambil makanan di meja saji. Menu dalam layanan ini akan disajikan langsung oleh staf ke meja tamu. Waiters akan mengambil pesanan, menyajikan makanan, serta memastikan setiap tamu mendapatkan pengalaman makan yang personal dan nyaman.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya