TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

5 Makanan Khas Italia Tanpa Daging, Bikin Lidah Bergoyang!

Tak kalah sedap walaupun tak menggunakan daging

ilustrasi fagiolata (instagram.com/fornellovegano)

Italia merupakan negara yang kaya akan kuliner lezat. Banyak sekali hidangan asal negara ini yang kini sudah sangat mendunia, seperti pizza dan olahan pastanya. Hidangan-hidangan tradisional Italia juga biasanya dibuat mengikuti pola konsumsi Mediterania dengan bahan-bahan yang umumnya menggunakan minyak zaitun, pasta, keju, tomat, dan berbagai jenis herba seperti basil dan oregano.

Tak hanya itu, kuliner Italia juga ramah, lho, buat kamu yang tidak bisa mengonsumsi daging, baik daging sapi, daging unggas, daging ikan, dan berbagai jenis daging lainnya. Gak percaya? Ini dia sederet inspirasi hidangan khas Italia tanpa daging yang akan membuat lidah kamu bergoyang.

1. Fagiolata

ilustrasi fagiolata (instagram.com/veganly_it)

Fagiolata adalah sup kacang bertekstur kental khas Italia yang terbuat dari berbagai jenis kacang, seperti kacang merah, kacang hitam, kacang borlotti, dan masih banyak lagi. Adapun bumbu-bumbu yang biasanya digunakan dalam masakan ini adalah bawang bombay, saus tomat, minyak zaitun, bubuk paprika, dan rempah-rempah seperti pala, kayu manis, dan cengkeh.

Cara memasaknya sama seperti masakan sup pada umunya, yaitu dengan merebus semua bahan hingga matang. Pelengkap sempurna untuk hidangan satu ini adalah potongan roti yang dipanggang dengan sedikit minyak zaitun di atasnya.

Baca Juga: Resep Roti Maritozzi Khas Italia, Manis dengan Tekstur Lembut

2. Carciofi alla Romana

ilustrasi carciofi alla Romana (instagram.com/cook.corriere)

Tahukah kamu dengan tanaman artichoke? Tanaman ini sangat populer di dunia perkulineran Italia. Salah satu hidangan khas Italia yang berbahan dasar artichoke adalah carciofi alla Romana ini. Hidangan yang berasal dari Ibu Kota Italia ini terbuat dari artichoke yang berisi isian bawang putih, peterseli, dan daun mint yang telah dicincang dan dicampur bersama minyak zaitun.

Artichoke yang telah diberikan isian kemudian akan dimasak sebentar dalam panci dengan minyak zaitun, kemudian dibumbui dengan garam dan lada hitam. Setelah beberapa menit, air dan white wine akan ditambahkan ke dalam panci, kemudian artichoke akan dimasak kembali dengan api sedang selama kurang lebih 45 menit. Setelah teksturnya lembut, artichoke pun siap disajikan. Melansir giallozafferano, hidangan ini bisa awet selama dua hingga tiga hari di dalam mesin pendingin.

3. Ciambotta

ilustrasi ciambotta (instagram.com/italia_evento)

Ciambotta adalah hidangan khas Italia berupa stew sayuran yang berasal dari Naples. Hidangan yang disebut-sebut sebagai ratatouille khas Italia ini terbuat dari berbagai macam sayuran, seperti tomat, zucchini, terung, paprika, bawang bombay, dan kentang.

Adapun bumbu-bumbu yang biasa digunakan adalah daun basil segar, minyak zaitun, bawang putih, serta garam dan merica. Ciambotta dapat dihidangkan bersama nasi, pasta, ataupun polenta.

4. Peperonata

ilustrasi peperonata (instagram.com/thekitchn)

Siapa di sini yang sangat menyukai paprika? Kalau kamu salah satunya, maka kamu harus mencoba hidangan satu ini. Hidangan yang disebut peperonata ini merupakan hidangan sederhana yang terbuat dari irisan paprika merah yang ditumis dengan irisan bawang putih dan bawang bombay dalam minyak zaitun.

Setelah cukup layu, tumisan tersebut aka ditambahka lagi dengan puree tomat dan daun basil atau oregano. Masak kembali selama beberapa menit, kemudian tambahkan white wine vinegar dan juga garam. Peperonata pun siap dihidangkan dengan hidangan lain, seperti steak atau hidangan berbahan daging lainnya.

Baca Juga: 10 Makanan Khas Italia yang Paling Enak dan Populer, Gak Cuma Pizza

Verified Writer

Delilah Eleanor

Professional Daydreamer | deleanour@gmail.com

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya