7 Fakta Harcha, Roti Pipih Bertabur Tepung Semolina dari Maroko

Pembuatannya tanpa menggunakan oven lho

Seperti negara Arab dan Afrika lain, Maroko juga memiliki roti pipih bernama harcha yang kerap dijadikan menu makan. Harcha dapat dimakan dengan topping gurih dan manis, lho. Ukuran roti khas Maroko ini cukup besar sehingga saat akan memakannya, harus dipotong dahulu. Namun banyak juga yang membuat roti ini berukuran one bite size.

Membuat harcha tak perlu banyak teknik dan harcha sendiri kerap dibuat masyarakat Maroko di rumah sendiri. Masih banyak fakta unik lain tentang harcha yang wajib kamu ketahui. Simak selengkapnya di bawah ini

1. Harcha merupakan kue pipih gurih khas Maroko. Di Maroko Timur, harcha memiliki nama lain yaitu mbesses

7 Fakta Harcha, Roti Pipih Bertabur Tepung Semolina dari MarokoHarcha (instagram.com/177milkstreet)

2. Bahan baku pembuatan harcha adalah tepung gandum semolina, mentega, baking powder, susu, zaitun, atau air. Cara membuatnya cukup mudah karena tinggal mencampurkan semua bahannya

7 Fakta Harcha, Roti Pipih Bertabur Tepung Semolina dari MarokoHarcha (instagram.com/brunettecacahuete59)

3. Setelah tercampur semua, adonan akan dicetak bulat. Kemudian dipanggang di atas teflon yang telah ditaburi tepung semolina di atasnya

7 Fakta Harcha, Roti Pipih Bertabur Tepung Semolina dari MarokoMembuat harcha (instagram.com/brunettecacahuete59)

Baca Juga: 5 Landmark Ikonik di Maroko, Ada yang Berusia Ribuan Tahun!

4. Dalam bahasa Arab, harcha berarti kasar. Dinamakan demikian karena permukaan harcha yang kasar penuh dengan tepung semolina yang menjadi krispy setelah dipanggang

7 Fakta Harcha, Roti Pipih Bertabur Tepung Semolina dari MarokoHarcha (instagram.com/estrella__dz)

5. Saat digigit, harcha terasa sedikit renyah di bagian permukaan luarnya, namun terasa empuk di dalamnya

7 Fakta Harcha, Roti Pipih Bertabur Tepung Semolina dari MarokoHarcha (instagram.com/didi_kitchen_)

6. Di Maroko, harcha disajikan dengan topping manis dan gurih yaitu dengan menambahkan selai, madu atau daging di atasnya. Namun harcha juga enak dimakan tanpa topping, lho

7 Fakta Harcha, Roti Pipih Bertabur Tepung Semolina dari Marokoharcha (instagram.com/fatemahisokay_itsme)

7. Harcha akan terasa semakin lezat saat dimakan langsung sesaat setelah matang dari panggangan. Roti pipih ini sangat cocok dijadikan menu sarapan, makan siang atau snack pengganjal perut

7 Fakta Harcha, Roti Pipih Bertabur Tepung Semolina dari MarokoHarcha (instagram.com/home.delice)

Selain di Maroko, harcha banyak disantap di Algeria. Roti pipih tersebut jadi favorit masyarakat karena praktis dapat dipadukan dengan topping bermacam-macam.

Meski belum begitu populer di dunia, harcha salah satu roti yang layak kamu coba saat ke Maroko, lho. Jangan lupa mencobanya, ya

Baca Juga: 5 Masjid Memukau yang Terdapat di Maroko, Megah dan Luas!

Natasha Wiyanti Photo Verified Writer Natasha Wiyanti

I'm still beginner of everything

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

yummy-banner

Topik:

  • Febrianti Diah Kusumaningrum

Berita Terkini Lainnya