5 Roti Isi Khas Jepang yang Wajib Dicicipi, Ada Dorayaki!

Penggemar kudapan manis gurih, yuk merapat

Lekat dengan tradisi leluhur, Jepang memiliki beberapa kue tradisional yang saat ini masih eksis dan populer. Tak hanya populer di Jepang, roti isi ini sudah mendunia dan dikenal banyak orang.

Dikenal dengan isian pasta merahnya yang manis dan gurih, Jepang juga punya roti isi kari yang wajib dicoba saat ke sana. Enak semua, berikut ragam roti isi khas Jepan. Dari yang manis sampai gurih semua ada, lho!

1. Curry bread

5 Roti Isi Khas Jepang yang Wajib Dicicipi, Ada Dorayaki!curry bread (instagram.com/miss_foodie)

Curry bread adalah roti isi kari khas Jepang. Dimasak dengan cara digoreng, curry bread biasanya dijadikan menu makan siang di Negeri Sakura tersebut.

Isian karinya juga beragam, ada yang pedas atau tidak pedas. Semuanya bisa dipilih sesuai selera. Curry bread banyak banget dijual di toko roti atau kedai jalanan Jepang.

2. Taiyaki

5 Roti Isi Khas Jepang yang Wajib Dicicipi, Ada Dorayaki!taiyaki (instagram.com/kawachin)

Taiyaki merupakan roti isi pasta kacang merah khas Jepang yang memiliki bentuk ikan. Dibuat dengan cetakan khusus, taiyaki sering dijadikan kudapan teman minum teh atau kopi disore hari.

Taiyaki mudah banget ditemukan di kedai pinggir jalan Jepang. Termasuk kedalam street food Jepang yang populer, taiyaki memiliki aneka macam rasa seperti cokelat, matcha, keju, dan lainnya. 

Baca Juga: 5 Roti Isi dari Jepang yang Bikin Gempar Dunia Kuliner

3. Manju

5 Roti Isi Khas Jepang yang Wajib Dicicipi, Ada Dorayaki!manju (instagram.com/tempyoan)

Manju merupakan roti tradisional Jepang yang punya isian pasta kacang merah ditengahnya. Bentuknya yang bulat bila dilihat sekilas mirip kue mochi.

Manju memiliki dua jenis isian yaitu manis dan gurih. Manju yang manis biasanya memiliki isian cokelat, kacang merah, matcha, dan lainnya. Untuk pilihan rasa gurih biasanya memiliki isian daging di dalamnya. 

4. Anpan

5 Roti Isi Khas Jepang yang Wajib Dicicipi, Ada Dorayaki!Anpan (instagram.com/tipi.eatwithlove)

Anpanman merupakan satu animasi Jepang yang terinspirasi dari roti anpan. Anpan atau anko pan adalah roti khas Jepang yang punya isian kacang merah.

Anpan biasanya dijadikan menu pendamping minum teh atau kopi di Jepang. Rasa manis anko khas Jepang cukup pas dan gak bikin eneg di tenggorokan. Anpan ternyata sudah ada sejak 1874 dan pertama kali dibuat oleh seorang pemilik toko roti di Tokyo.

5. Dorayaki

5 Roti Isi Khas Jepang yang Wajib Dicicipi, Ada Dorayaki!Dorayaki (instagram.com/mina88s)

Sering muncul dalam kartun Jepang, Doraemon, dorayaki semakin populer di dunia. Memiliki bentuk bulat dengan isian cokelat dibagian tengahnya.

Dorayaki menjadi camilan favorit banyak orang didunia. Kue tradisional ini juga sering dibuat dan dikreasikan dengan berbagai macam isian didunia. 

Jepang selalu berhasil memikat dunia dengan beragam kuliner tradisionalnya yang kaya dan eksis hingga kini. Dari kelima kudapan Jepang diatas kamu suka yang mana, nih? 

Baca Juga: 5 Fakta Bunny Chow, Hidangan Kari di Dalam Roti Khas Afrika Selatan

Natasha Wiyanti Photo Verified Writer Natasha Wiyanti

I'm still beginner of everything

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

yummy-banner

Topik:

  • Ines Sela Melia

Berita Terkini Lainnya