5 Minuman dari Tiramisu yang Kaya Mascarpone Cheese

Perpaduan bahan yang dipakai juga sangat unik, nih! 

Selama ini kita mungkin tahu bahwa tiramisu merupakan salah satu dessert yang sering muncul untuk dijadikan kudapan pencuci mulut. Namun demikian, di industri kuliner sendiri tiramisu rupanya telah mengalami perkembangan yang sangat signifikan.

Bahkan tiramisu tidak cuma soal makanan, lho, melainkan sudah dapat diadaptasi untuk aneka rasa minuman supaya lebih menarik perhatian. Terutama bagi kamu yang menyukai perpaduan antara kopi serta mascarpone cheese.

Bila kamu ingin mencoba sesuatu yang baru pada minuman yang ada di rumah. Maka dari itu simak terlebih dahulu lima sajian yang tertuang dalam daftar berikut ini, biar jadi lebih update lagi.

1. Tiramisu latte 

5 Minuman dari Tiramisu yang Kaya Mascarpone Cheeseilustrasi tiramisu latte (unsplash.com/Filippo Ghiglioni)

Sajian pertama yang dapat diolah menggunakan tema tiramisu bukan lain adalah latte. Hidangan ini jadi alternatif bagi orang-orang yang ingin menikmati kafein namun dengan sensasi manis, dan espresso tidak terasa terlalu kuat.

Bila tertarik untuk membuat hidangan ini, kamu memerlukan bahan dasar seperti kopi, susu, bubuk cokelat, ekstrak almond, vanilla ekstrak. Kemudian ada tambahan heavy cream, mascarpone cheese, dan bubuk cokelat, serta gula untuk mempermanis minuman.

2. Hot cocoa tiramisu 

5 Minuman dari Tiramisu yang Kaya Mascarpone Cheeseilustrasi hot cocoa tiramisu (unsplash.com/Ksenia Yakovleva)

Selanjutnya tiramisu tersebut bisa juga dicampurkan ke dalam minuman cokelat, baik itu yang dingin maupun panas. Namun kali ini, kamu dapat menggunakan bahan-bahan dari tiramisu untuk pembuatan hot chocolate yang enak.

Pada pembuatan sajian ini, kamu perlu menyiapkan macam-macam cokelat mulai dari semi manis maupun versi bubuk. Siapkan susu, gula, dan sedikit kopi. Kemudian mascarpone, heavy cream, gula bubuk, ekstrak vanila, dan juga biskuit ladyfinger.

3. Tiramisu protein shake 

5 Minuman dari Tiramisu yang Kaya Mascarpone Cheeseilustrasi tiramisu protein shake (pexels.com/Horizon Content)

Minuman yang satu ini pun tidak kalah unik dibandingkan dua sajian sebelumnya. Bahkan komponen yang digunakan cenderung lebih sederhana, dan mampu menghasilkan minuman terbaik untuk dijadikan pendamping sarapan.

Dalam membuat hidangan ini, setidaknya kamu memerlukan susu almon yang rendah kalori. Kemudian bubuk espresso, bubuk protein, dan hias menggunakan keju mascarpone, bubuk coklat, juga ekstrak vanilla biar semakin terasa wangi.

Baca Juga: Resep Tiramisu Truffles Kudapan Manis yang Enak dan Mudah Dibuat

4. Tiramisu coffee 

5 Minuman dari Tiramisu yang Kaya Mascarpone Cheeseilustrasi tiramisu coffee (pexels.com/Marta Wave)

Buat kamu yang ingin menikmati kopi dengan sentuhan rasa berbeda dan disertai isian minimalis, maka kamu bisa menggunakan tiramisu sebagai salah satu penyumbang rasa dalam minuman kali ini.

Pengolahan pun hanya memerlukan kopi bubuk, susu, sedikit saus cokelat untuk mempermanis sajian, keju mascarpone, dan bisa juga dilengkapi menggunakan cookies rempah-rempah sebagai penghias atau pendamping sajian tersebut.

5. Hot tiramisu drink

5 Minuman dari Tiramisu yang Kaya Mascarpone Cheeseilustrasi hot tiramisu drink (unsplash.com/Giancarlo Duarte)

Terakhir ada tiramisu drink yang bisa kamu sajikan secara hangat untuk memenuhi asupan selama musim hujan. Perpaduan dari minuman ini pun cukup manis dan cocok untuk kamu nikmati bersama aneka macam kue.

Sama seperti yang lain, mascarpone cheese, heavy cream, dan kopi masih menjadi bahan baku yang penting disiapkan. Di samping komposisi tersebut, kamu juga memerlukan susu, kopi instan, cokelat chips, dan sirup maple untuk mempermanis sajian yang ada.

Tiramisu dalam bentuk minuman juga ternyata tidak kalah enak dibandingkan dessert aslinya. Walau begitu, kamu tetap bisa menakar sendiri macam-macam komposisi di dalam minuman tersebut, sehingga lebih banyak kreasi yang dapat dibikin sendiri.

Baca Juga: 5 Ragam Olahan dari Pave, Sajian Berlapis yang Mirip Tiramisu

Intan Pratiwi Buchr Photo Verified Writer Intan Pratiwi Buchr

Sempat ingin jadi astronaut, tapi sekarang jadi pegawai di bumi~ let's connect with me at hallonanas@gmail.com

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

yummy-banner

Topik:

  • Debby Utomo

Berita Terkini Lainnya