5 Makanan Manis dari Rice Paper, Dessert Praktis Beragam Kreasi

Sudah pernah coba buat moci dari rice paper?

Rice paper merupakan salah satu inovasi pembungkus makanan yang terbuat dari tepung beras. Salah satu karakteristik dari bahan ini adalah warnanya yang bisa berubah menjadi transparan setelah diolah sedemikian rupa.

Awalnya, keberadaan rice paper seringkali diolah sebagai penunjang makanan, seperti vietnam spring roll. Meski begitu, rice paper juga bisa digunakan untuk jadi beragam dessert manis yang bisa dibuat sendiri di rumah. Berikut lima kreasi dessert dari rice paper yang bisa coba kamu buat.

1. Pai apel panggang

5 Makanan Manis dari Rice Paper, Dessert Praktis Beragam Kreasiilustrasi pai apel panggang (freepik.com/dashu83)

Biasanya proses pembuatan pai apel memerlukan banyak sekali bahan dan langkah-langkah rumit. Namun, berkat keberadaan rice paper, dessert satu ini bisa dibuat lebih mudah dengan modal panggangan.

Caranya sangat mudah. Kamu bisa menggunakan rice paper yang diisi menggunakan campuran potongan apel. Lengkapi juga dengan bubuk kayu manis dan brown sugar.

Setelah itu lipat rice paper, lalu sapukan air agar isian tidak keluar. Bila sudah, tinggal panggang, deh.

2. Stroberi daifuku

5 Makanan Manis dari Rice Paper, Dessert Praktis Beragam Kreasiilustrasi stroberi daifuku (pixabay.com/Khemanun Rugyooprasert)

Keberadaan rice paper juga bisa dijadikan adonan untuk membuat strawberry daifuku alias moci rasa stroberi. Dessert satu ini menjadi salah satu yang populer di Jepang.

Proses pembuatan makanan dilakukan dengan menyiapkan beberapa lembar rice paper yang sudah direndam air hangat. Setelah itu letakkan pasta kacang merah bersama stroberi utuh di dalamnya.

Bentuk adonan menjadi bulat. Lalu kamu bisa membaluri mochi tersebut menggunakan gula bubuk di atasnya.

Baca Juga: Resep Martabak Tahu Rice Paper, Camilan Kekinian yang Renyah Banget 

3. Banana spring roll

5 Makanan Manis dari Rice Paper, Dessert Praktis Beragam Kreasiilustrasi banana spring roll (freepik.com/jcomp)

Sajian yang satu ini juga tidak kalah menarik. Sebab, kamu bisa mengolah makanan tersebut sebagai gorengan berisikan pisang yang manis dan lembut. Hidangan tersebut dikenal dengan sebutan banana spring roll.

Proses pembuatan hidangan ini memerlukan rice paper. Kemudian, isi menggunakan potongan pisang yang sudah dicampur brown sugar. Setelah itu tinggal lapisi bagian ujung rice paper menggunakan air agar menempel dan goreng sampai matang.

4. Mango sticky rice spring roll

5 Makanan Manis dari Rice Paper, Dessert Praktis Beragam Kreasiilustrasi mango sticky rice spring roll (pexels.com/Alesia Kozik)

Seringnya mango sticky rice disajikan dalam mangkuk dan dimaksimalkan dengan saus santan yang kental dan creamy. Namun, kali ini makanan tersebut bisa dibungkus dalam rice paper sehingga penyajiannya jadi lebih menarik.

Hampir mirip dengan olahan-olahan sebelumnya, kamu perlu rice paper yang sudah direndam air hangat. Lalu, isi menggunakan potongan mangga dan ketan yang sudah dimasak terpisah. Tambahkan juga saus santan, lipat rice paper tersebut sampai semua komponen terbungkus dengan baik.

5. Rice paper gullac

5 Makanan Manis dari Rice Paper, Dessert Praktis Beragam Kreasiilustrasi rice peper gullac (pixabay.com/picfoods)

Gullac merupakan salah satu hidangan yang cukup populer dan berasal dari tradisi dessert ala Turki. Penganan ini umum ditemukan saat momentum Ramadan untuk menemani waktu berbuka, karena rasanya yang cukup manis.

Biasanya proses pembuatan gullac memerlukan gula pasir khusus. Namun, kini kamu bisa menggantinya menggunakan rice paper. Isiannya akan diolah dari campuran susu, gula, dan vanila yang dimasak bersama.

Kemudian siapkan rice paper yang sudah direndam dan campurkan adonan susu tersebut secara selang-seling ke atas lapisan rice paper hingga enam tingkat. Setelah itu taburkan juga pistachio dan delima untuk memaksimalkan makanan.

Rice paper menjadi salah satu pembungkus makanan yang saat ini seringkali dipakai untuk mempermudah proses pengolahan hidangan. Selain itu, kamu bisa juga menggunakan bahan tersebut sebagai penunjang aneka macam dessert, seperti lima olahan terbaik di atas. Yuk, coba buat salah satunya di rumah!

Baca Juga: Resep Tahu Walik Rice Paper ala Daniar MasterChef, Kriuknya Nagih!

Intan Pratiwi Buchr Photo Verified Writer Intan Pratiwi Buchr

Sempat ingin jadi astronaut, tapi sekarang jadi pegawai di bumi~ let's connect with me at hallonanas@gmail.com

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

yummy-banner

Topik:

  • Ines Sela Melia

Berita Terkini Lainnya