5 Cara Sederhana Memilih Beras untuk Membuat Ketupat

Gunakan beras pera untuk tekstur ketupat yang padat

Mendekati momen Idulfitri, biasanya di Indonesia ada beberapa makanan khas yang hadir di dapur sebagai salah satu pelengkap untuk memeriahkan suasana. Di antara berbagai macam hidangan yang ada, ketupat menjadi makanan prioritas yang paling sering dimasak sendiri atau dibeli dari luar.

Kalau tahun ini kamu berkesempatan untuk membuatnya sendiri, jangan lupa memperhatikan step by step memasaknya dengan baik. Di samping itu, persiapkan juga bahan berkualitas baik agar ketupat yang kamu buat terasa enak dan sesuai selera.

Supaya tidak salah pilih beras, yuk, jelajahi lima cara memilih beras yang tepat untuk isian ketupat biar hasilnya memuaskan.

1. Pilih beras warna putih

5 Cara Sederhana Memilih Beras untuk Membuat Ketupatilustrasi beras putih (pixabay.com/thetwo)

Pertama, pastikan beras yang kamu pilih adalah beras berwarna putih. Ini adalah bahan klasik yang paling sering digunakan dalam pembuatan ketupat ala rumahan. Sebetulnya, kamu boleh saja menggunakan beras lain seperti beras merah yang memiliki rasa dan manfaat khusus.

Namun, biar lebih gampang ditemukan dan dimasak, akan jauh lebih baik jika menggunakan beras putih sebagai bahan utama. Cara memasaknya pun lebih mudah dipahami dan tidak berbeda dengan resep-resep kebanyakan.

2. Beli beras jenis pera

5 Cara Sederhana Memilih Beras untuk Membuat Ketupatilustrasi beras pera (pixabay.com/gloverbh222)

Beras yang paling sering digunakan dalam proses pembuatan ketupat ala rumahan ialah jenis pera. Beras seperti ini bisa dijumpai di toko-toko beras agar tidak salah pilih. Ciri yang bisa kamu lihat secara langsung ialah tampilannya yang cenderung panjang dan kurus dibandingkan beberapa beras lainnya.

Keuntungan menggunakan beras pera untuk pembuatan ketupat ialah bisa membuat tekstur ketupat jadi cenderung lebih padat dan keras, karena beras pera memiliki karakteristik tekstur yang terpisah-pisah. Jadi kalau kamu lebih suka tipikal ketupat seperti itu, beras jenis ini cocok dibeli sebagai modal pembuatan ketupat homemade.

Baca Juga: Kenapa Ketupat Identik dengan Lebaran? Begini Sejarahnya

3. Beli beras jenis pulen atau sedang

5 Cara Sederhana Memilih Beras untuk Membuat Ketupatilustrasi beras butir pendek (pixabay.com/white kim)

Kalau tidak bisa menemukan beras pera atau kurang suka dengan tekstur yang dihasilkan, maka kamu bisa pula mempertimbangkan beras pulen atau sedang. Seperti namanya, hasil yang didapatkan adalah cenderung lembut dan lunak. Sedangkan, jika kamu menggunakan beras pulen sedang, teksturnya tidak akan terlalu lembek. Jadi hal ini juga bisa dikembalikan berdasarkan preferensi masing-masing.

Salah satu ciri beras pulen bisa dilihat dari tampilannya yang memiliki butiran lebih pendek dibandingkan beras pera. Ia juga cenderung agak berisi dan gemuk, jadi lebih mudah diidentifikasi. Tapi supaya tidak salah ambil, kamu bisa membelinya langsung di toko beras dan mintakan penjual untuk membungkus beras pulen atau pulen sedang untuk dibawa pulang.

4. Pilih kualitas beras yang bagus

5 Cara Sederhana Memilih Beras untuk Membuat Ketupatilustrasi beras (pexels.com/Polina Tankilevitch)

Baik beras pera atau pulen memiliki kualitas berbeda-beda di kelasnya. Hal itu juga bisa ditemui di toko beras, di mana terkadang meski jenisnya sama tapi harga yang dipasarkan berbeda-beda. Untuk membuat ketupat ala rumahan menggunakan salah satu dari beras tersebut sebaiknya pilih yang berkualitas bagus. Tujuannya tentu saja untuk mendapatkan olahan ketupat yang menggugah selera dan tahan lama.

Sebab, jika kamu memilih beras yang kurang baik, khawatir nantinya mempengaruhi umur simpan ketupat setelah dimasak. Jadi, daripada setengah-setengah dalam memilih bahan, akan jauh lebih maksimal kalau kamu langsung membeli bahan-bahan kualitas terbaik biar lebih memuaskan.

5. Hindari beras yang kotor dan berkutu

5 Cara Sederhana Memilih Beras untuk Membuat Ketupatilustrasi beras (pixabay.com/PublicDomainPictures)

Sebelum kamu membeli beras, jangan lupa memperhatikan kondisi beras yang ada di depan mata. Sering kali seseorang meminta untuk membeli beras tertentu tapi tidak mengecek kondisinya. Hal itu bisa saja bikin apes dan berpotensi membuat kamu mendapatkan beras yang kotor atau berkutu.

Seperti diketahui bahwa dalam proses pembuatan ketupat, warna yang dihasilkan akan jauh lebih bagus kalau putih bersih mengikuti warna beras bagus yang sudah dibeli. Kalau memilih beras yang kotor bahkan berkutu, maka proses pemisahannya akan lebih panjang dan memakan waktu lama. Belum lagi potensi gangguan kesehatan dan kegagalan dalam pembuatan ketupat.

Jadi pastikan beras yang sudah kamu pilih dalam kondisi yang baik supaya hasil ketupat itu lebih bagus dan menggugah selera.

Menikmati ketupat ala rumahan memang bisa membuat seseorang lebih puas karena jumlah yang dibuat pun lebih terkontrol dan kualitasnya terjaga. Tapi supaya tidak salah dalam memilih beras, maka lima cara pilih beras untuk membuat ketupat di atas bisa dijadikan langkah memilih bahan yang tepat. Dengan begitu, kamu siap mengolahnya menjadi ketupat yang enak, pendamping berbagai macam lauk yang sudah dibuat di rumah untuk Idul Fitri ini.

Baca Juga: 5 Resep Kue Basah dari Tepung Beras untuk Takjil Buka Puasa

Intan Pratiwi Buchr Photo Verified Writer Intan Pratiwi Buchr

Sempat ingin jadi astronaut, tapi sekarang jadi pegawai di bumi.

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

yummy-banner

Topik:

  • Ken Ameera
  • Retno Rahayu

Berita Terkini Lainnya