6 Tips Membuat Bakso Kenyal Alami Tanpa Bahan Kimia

Oh, ini rahasianya para penjual bakso!

Intinya Sih...

  • Bakso merupakan makanan nasional Indonesia yang mudah ditemui dan memiliki beragam variasi, mulai dari daging sapi, ayam, ikan, hingga babi.
  • Tips membuat bakso kenyal antara lain menggunakan daging segar berkualitas, tepung sagu atau tapioka, es batu, baking powder atau poly powder, dan bubuk agar-agar.
  • Penggunaan telur yang tepat dan cara memasak sesuai jenis bakso juga dapat mempengaruhi tekstur kenyalnya. Bakso ayam, sapi, atau babi dimasukkan ke dalam air hangat sedangkan bakso ikan dimasukkan ke dalam air es.

Selain nasi goreng, bakso termasuk salah satu makanan nasional rakyat Indonesia. Sajian berkuah yang satu ini bisa ditemui dengan mudah di hampir semua wilayah di Indonesia. 

Variasinya pun beragam, ada yang terbuat dari daging sapi, ayam, ikan, hingga babi. Semuanya lezat, asal teksturnya kenyal dan padat seperti yang dijual para penjual bakso pada umumnya. 

Ada beberapa tips membuat bakso menjadi kenyal tanpa menggunakan bahan berbahaya, seperti boraks, lho. Berikut beberapa di antaranya. 

1. Perhatikan bahan utamanya

6 Tips Membuat Bakso Kenyal Alami Tanpa Bahan KimiaIlustrasi tepung (pixabay.com/u_ozasl6z8zh)

Sebelum mengolah adonan bakso, sebaiknya perhatikan penggunaan bahannya, terutama daging dan tepungnya. Pastikan kamu menggunakan daging yang segar dan berkualitas, agar tekstur bakso lebih kenyal dan padat.

Untuk tepungnya sendiri, kamu bisa menggunakan tepung sagu, tepung sagu aren, atau tepung tapioka. Takarannya bisa disesuaikan dengan resep acuanmu. Namun, rasio daging harus tetap lebih banyak dibandingkan tepung, agar rasa dagingnya lebih terasa dan kenyal alami.

2. Tambahkan es batu

6 Tips Membuat Bakso Kenyal Alami Tanpa Bahan KimiaIlustrasi es batu (Pixabay.com/tfrdic)

Menambahkan es batu dalam adonan bakso termasuk salah satu tips yang sering dilakukan banyak orang. Es batu dapat membantu otot-otot daging berkontraksi, sehingga membuat tekstur bakso jadi lebih padat, kenyal, dan tidak lembek.  

Kamu bisa menggunakan es batu dalam bentuk serut atau bongkahan, lalu dihaluskan bersama adonan. Oh iya, pastikan kamu menambahkan es batu ke dalam adonan dengan takaran sesuai resep, ya!

3. Tambahkan baking powder atau poly powder

6 Tips Membuat Bakso Kenyal Alami Tanpa Bahan Kimiailustrasi baking powder (pexels.com/Karolina Grabowska)

Menambahkan baking powder ternyata dapat membantu mengenyalkan tekstur bakso. Namun, jangan gunakan terlalu banyak baking powder, secukupnya saja. Tujuannya agar bakso tidak terlalu mengembang dan pecah saat direbus. 

Tambahkan baking powder sedikit demi sedikit, supaya takarannya tidak berlebihan. Selain baking powder, kamu juga dapat menambahkan poly powder atau pengenyal bakso ke dalam adonan. 

Baca Juga: Resep Adonan Bakso yang Empuk dan Gurih

4. Beri sedikit bubuk agar-agar

6 Tips Membuat Bakso Kenyal Alami Tanpa Bahan Kimiailustrasi agar-agar bubuk (freepik.com/azerbaijan_stockers)

Selain baking powder atau poly powder, terdapat opsi bahan lainnya yang dapat mengenyalkan bakso, yakni bubuk agar-agar. Tambahkan bubuk agar-agar secukupnya ke dalam adonan, supaya tekstur bakso buatanmu lebih kenyal. 

Oh iya, pastikan kamu menggunakan agar-agar putih tanpa rasa, supaya tidak mengganggu cita rasa dan tampilan bakso.

5. Tambahkan telur

6 Tips Membuat Bakso Kenyal Alami Tanpa Bahan KimiaPotret telur ayam (IDN Times/Dhiya Awlia Azzahra)

Telur termasuk salah satu rahasia bakso yang kenyal dan padat. Namun, penggunaan telur yang terlalu banyak dapat membuat adonan bakso lembek. 

Maka dari itu, perhatikan takaran telur dan adonan bakso. Untuk adonan bakso seberat 900 gram, biasanya membutuhkan 1-2 butir telur. Hal ini juga tergantung pada ukuran telur, apakah besar atau kecil. 

6. Masukkan bakso ke dalam air hangat

6 Tips Membuat Bakso Kenyal Alami Tanpa Bahan KimiaIlustrasi air hangat (pexels.com/John-Mark Smith)

Setelah dibentuk, bakso harus dimasukkan ke dalam air hangat. Hal tersebut bertujuan agar tekstur bakso lebih kenyal dan berkulit. Namun, hal ini hanya berlaku pada bakso ayam, sapi, atau babi. 

Khusus untuk bakso ikan, masukkan bakso ke dalam air es, supaya langsung mengeras dan kencang. Jadi, baksonya tidak akan rusak atau hancur saat dimasak. 

Itulah beberapa tips membuat bakso kenyal yang bisa kamu praktikkan di rumah. Dijamin bakal bikin kamu pengin makan bakso melulu, deh!

Baca Juga: Resep Kuah Bakso Sapi yang Nikmat dan Gurih, Kaldunya Melimpah!

yummy-banner

Topik:

  • Dewi Suci Rahayu
  • Mayang Ulfah Narimanda

Berita Terkini Lainnya