TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

6 Kuliner khas Thailand di Film Hunger, Mau Cicip Crybaby Noodles?

Ada nasi goreng, mi goreng, hingga pangsit goreng

Hunger (dok. Netflix/Hunger)

Hunger (2023) merupakan salah satu film Thailand tentang kuliner yang unik. Film ini mengemas dinamika perjalanan Aoy (Chutimon Chuengcharoensukying) sebagai juru masak profesional dan mentor sekaligus rivalnya, Paul (Peter Nopachai Chaiyanam).

Berdasarkan tema utamanya, penonton disuguhkan ragam sajian serta kerasnya dunia kerja di balik dapur restoran. Nah, di bawah ini adalah masakan khas Thailand yang terselip dalam film Hunger!

1. Khao phat

khao phat (dok. Netflix/Hunger)

Sebelum direkrut sebagai kru dapur di restoran Hunger, Chef Paul (Peter Nopachai Chaiyanam) menguji keterampilan memasak Aoy (Chutimon Chuengcharoensukying) dan rivalnya. Mereka ditugaskan memasak nasi goreng (khao phat). 

Secara etimologi, nasi goreng ala Thailand ini bermakna nasi (khao) dan memasak dengan menumis (phat). Khao pat terdiri atas beragam variasi. Ada khao phat mu (nasi goreng daging babi), khao phat kai (nasi goreng daging ayam), khao phat kung (nasi goreng udang), khao phat pu (nasi goreng kepiting), khao phat khai (nasi goreng telur), dan khao phat che (nasi goreng vegetarian).

Baca Juga: 7 Bahan Pengganti Saus Tiram dalam Masakan, Sama-Sama Enak!

2. Pad ngor ngae

pad ngor ngae (dok. Netflix/Hunger)

Di kedai mereka, ayah Aoy memasakkan sajian andalannya yang dijuluki "crybaby noodles" untuk kedua putrinya. Sekilas, hidangan ini mirip pad ngor ngae. Kendati tampak sederhana, namun cita rasanya sangat lezat.

Berdasarkan tampilannya, pad ngor ngae merupakan kwetiau tumis. Mi tersebut juga dilengkapi bahan nabati seperti sayuran serta bahan hewani seperti potongan babi. Aneka bahan tersebut memperkaya cita rasa pad ngor ngae.

3. Rad na

rad na (dok. Netflix/Hunger | commons.wikimedia.org/Takeaway)

Salah satu menu di kedai milik ayah Aoy adalah rad na. Aoy merupakan juru masak utama. Dia sangat cekatan memasak pesanan. Rad na tampak lahap dinikmati oleh pembeli.

Rad na termasuk hidangan campuran (fusion food) antara Thailand-Tiongkok. Thailand agaknya punya banyak variasi mi. Salah satunya rad na yang terdiri dari kwetiau tumis yang dipadukan dengan daging ataupun makanan laut, bawang putih, jamur jerami, dan gai lan.

4. Pad see ew

pad see ew (dok. Netflix/Hunger | pixabay.com/sparow2011sm)

Selain rad na, pad see ew juga menjadi favorit pembeli. Berulang kali pembeli memesan pad see ew. Kendati menyajikan masakan tradisional, pengunjung kedai milik ayah Aoy selalu ramai. 

Pad see ew (Thai Stir Fried Noodles) adalah mi goreng yang populer di Thailand. Mi goreng ala Thailand ini terbilang mudah dijumpai di restoran maupun kaki lima. Pad see ew juga dijuluki "tumisan mi kecap".

5. Moo grob

moo grob (dok. Netflix/Hunger | pixabay.com/noktao)

Tone (Gunn Svasti Na Ayudhya) menyambangi kedai milik ayah Aoy dan menyantap salah satu menu. Di saat bersamaan, Aoy (Chutimon Chuengcharoensukying) tengah memasak moo grob untuk pesanan pembeli lain.

Secara etimologi, moo merujuk pada daging babi. Oleh sebab itu, bahan utama sajian perut babi goreng renyah ala Thailand ini adalah potongan daging babi. Walau tampak biasa, tapi moo grob menyuguhkan cita rasa unggulan dari renyahnya daging babi.

Baca Juga: 7 Macam Bumbu Dapur dan Manfaatnya, Masakan Jadi Makin Enak

Verified Writer

Rahmadila Eka Putri

Hai, salam kenal. Terima kasih sudah membaca tulisan saya. Mari terhubung melalui Facebook (Rahmadila Eka Putri), Instagram (@rahmadilaekaputri), ataupun Twitter (@ladilacious), kritik dan sarannya juga dipersilahkan, lho!

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya