TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

5 Kreasi Croissant Ini Bikin Goyang Lidah, jadi Food Hybrid Viral

Dari croffle hingga cromboloni

ilustrasi croissant (vecteezy.com/Tananuphong Kummaru)

Akhir-akhir ini, croissant menjajaki dominasi tren kuliner di Indonesia. Croissant merupakan jenis pastry khas Prancis, berbentuk seperti bulan sabit dengan lapisan-lapisan pastry. Bagian luarnya renyah dan terlihat mengkilap karena diberi olesan mentega sebelum dipanggang. Croissant sudah cukup enak dengan rasa aslinya yang sangat buttery. Namun, beberapa gerai bakery menambahkan topping seperti cokelat dan kacang almond ataupun filling di dalamnya untuk menambahkan sensasi rasa yang lebih lezat.

Dominasi croissant menjadi semakin populer setelah dibuatnya beragam kreasi paduan croissant dengan kudapan lain. Hal ini menciptakan fenomena food hybrid yang baru bagi croissant. Lalu, seperti apa saja food hybrid dari kudapan croissant ini? Simak ulasannya, ya!

1. Croffle

Croffle (pixabay.com/users/deenaastudio-23221294)

Croffle merupakan kudapan manis hasil perpaduan antara croissant dan waffle. Keduanya adalah jenis makanan yang sangat berbeda. Croissant sendiri adalah produk roti kering khas Prancis berbentuk seperti bulan sabit dengan tekstur renyah dan rasa yang gurih. Beda hal dengan waffle, kudapan populer di Belgia dan Amerika Serikat ini berbentuk seperti kue dengan motif kotak dan lebih padat daripada croissant. Waffle biasa disajikan dengan topping gula pasir, es krim maupun buah-buahan.

Sesuai namanya, croffle dibuat dengan cara memasukkan adonan croissant ke dalam cetakan waffle. Sama seperti waffle, croffle juga ikut disajikan dengan beragam topping manis hingga gurih. Croffle awalnya menjadi kudapan viral di Korea Selatan pada 2020 lalu dan menjadi fenomenal di Indonesia saat masa pandemi.

Untuk kamu yang berada di Jakarta, bisa coba cicipi pastry unik ini di beberapa gerai bakery seperti Dear Butter, Bakerman, dan Don Bakeshop.

2. Cronut

Cronut (cntraveler.com)

Kudapan croissant lain yang tak kalah unik adalah cronut. Ya, cronut adalah kudapan manis paduan antara doughnut (donut) dana croissantCronut  memadukan tekstur renyah dari adonan croissant dengan manisnya donut. Cronut  menjadi tren cemilan baru yang bisa disajikan sebagai teman minum teh atau kopi.

Cronut diperkenalkan oleh seorang chef pastry asal Prancis, Dominique Ansel. Dirinya telah banyak berkarir sebagai chef pastry di kota New York. Butuh waktu cukup lama bagi Dominique untuk menciptakan cronut terbaik. Hal ini dikarenakan cronut memadukan dua jenis kudapan yang benar-benar berbeda. Jika croissant biasa dipanggang, adonan croissant sebagai dasar dari cronut harus digoreng. Hal ini menjadi tantangan tersendiri bagi Dominique Ansel.

Kerja kerasnya pun berbuah manis. Sejak penjualan pertama cronut pada 10 Mei 2013, cronut menjadi tren kuliner paling diburu di New York.

Baca Juga: 5 Fakta Menarik Cronut, Sebuah Merek atau Hanya Produk?

3. Cromboloni

Cromboloni (instagram.com/monsieurspoon)

Di penghujung tahun 2023 ini, lagi-lagi croissant kembali menciptakan tren kuliner baru. Cromboloni menjadi kudapan viral karena menggabungkan croissant dengan bomboloni. Bomboloni adalah jenis donut dari Italia berbentuk bulat tanpa cincin, bagian tengahnya diisi dengan filling beraneka ragam seperti cokelat, vanilla, maupun selai. 

Cromboloni menjadi unik karena saat memakannya bukanlah tekstur lembut seperti bomboloni yang kita rasakan melainkan sensasi kress dan renyahnya lapisan pastry. Cromboloni ini dibuat dengan menggulung adonan pastry hingga berbentuk lapisan melingkar. Setelah adonan matang dipanggang, barulah diisi dengan isian khas seperti bomboloni dan tambahan topping.

4. Cronigiri

Cronigiri (lalevain.com)

Jika selama ini croissant dipadukan dengan kudapan manis lain, kali ini ada kreasi unik dari croissant yang menjadi cemilan viral di Korea Selatan bernama cronigiri. Cronigiri merupakan hasil perkawinan antara croissant dengan kudapan gurih onigiri.

Cronigiri memadukan elemen croissant yang renyah, dibentuk segitiga seperti onigiri lalu ditambahkan dengan isian gurih ala onigiri seperti tuna mayo, daging dan salmon. Tak lupa juga dengan balutan nori. Paduan yang unik ini tentunya memberikan sensasi rasa yang tidak biasa untuk menikmati croissant.

Buat kamu yang mau mencoba sensasi unik dari cronigiri, kamu bisa mendatangi gerai restoran Kintaro Sushi di Plaza Indonesia, Jakarta Pusat.

Verified Writer

Dede Surya Pradipta

dolce far niente

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya