5 Varian Kebab Khas Turki yang Enak dan Halal, Wajib Coba!

Ada varian kebab dengan daging domba dan sapi yang lezat

Jika berbicara tentang negara Turki, apa yang terlintas di pikiranmu? Ya, Turki merupakan salah satu negara yang memiliki banyak hal unik dan asyik untuk dijelajahi. Mulai dari naik balon udara di Cappadocia hingga jalan-jalan di tempat bersejarah seperti di masjid Hagia Sophia.

Tapi belum lengkap rasanya kalau pergi ke Turki tanpa mencicipi makanannya yang sudah populer di selurih dunia, yakni kebab. Ada berbagai jenis kebab di sana yang memiliki rasa dan ciri khas tersendiri. Penasaran kan? Langsung saja yuk simak ulasannya berikut ini.

1. Doner kebab

5 Varian Kebab Khas Turki yang Enak dan Halal, Wajib Coba!doner kebab (instagram.com/eatlebab)

Doner kebab adalah makanan lezat yang dikenal di seluruh dunia. Dagingnya biasanya dibumbui dengan bumbu segar dan rempah-rempah. Awalnya, daging yang digunakan untuk döner kebab hanya daging domba, namun  di Istanbul, ada kebab yang dibuat dengan kombinasi daging domba dan sapi, atau terkadang hanya dengan daging sapi saja.

Daging yang sudah dimasak dimasukkan ke dalam roti pipih dan disajikan bersama sayuran seperti tomat, selada, bawang, mentimun, dan saus.

2. Adana kebab

5 Varian Kebab Khas Turki yang Enak dan Halal, Wajib Coba!adana Kebab (instagram.com/foodatives)

Adana kebab adalah hidangan daging populer yang terkenal di kota Adana. Kebab ini dibuat dengan daging domba giling dan lemak yang dimasak bersama dengan bawang putih, bawang merah, paprika, dan cabai merah, memberikan warna merah tua dan rasa yang pedas.

Seluruh daging yang sudah dibumbui biasanya ditempatkan di sekitar tusuk sate yang terbuat dari logam lalu dipanggang. Setelah selesai, daging panggang disajikan di atas piring di atas roti pipih, paprika, dan tomat, atau dimasukkan ke dalam roti pita bersama dengan salad yang terdiri dari peterseli dan bawang merah.

Baca Juga: 4 Tips Bikin Kebab Shawarma yang Rasanya Autentik

3. Shish kebab

5 Varian Kebab Khas Turki yang Enak dan Halal, Wajib Coba!shish kebab (instagram.com/munatifood)

Shish adalah jenis kebab yang terdiri dari potongan daging di tusuk sate yang dipanggang di atas api. Bumbu yang digunakan berupa perasan air lemon, minyak zaitun, susu, yogurt, kayu manis, allspice, dan berbagai rempah-rempah lain.

Selain daging, shish kebab juga dikombinasikan dengan sayur yang ditusuk sate bersama daging lalu dipanggang secara bersamaan.

4. Iskender kebab

5 Varian Kebab Khas Turki yang Enak dan Halal, Wajib Coba!iskender kebab (instagram.com/gastronomi20)

Makanan khas kota Bursa, iskender kebab terbuat dari daging domba yang diiris tipis lalu dipanggang dan dikombinasikan dengan saus tomat pedas dan roti pita. Setelah potongan daging dipanggang hingga matang, daging disiram dengan yogurt yang sudah diolah dengan ditambahkan mentega.

Disarankan untuk memasangkan kebab ini dengan ra, minuman Turki yang dikenal dapat membantu pencernaan.

5. Tombik

5 Varian Kebab Khas Turki yang Enak dan Halal, Wajib Coba!tombik (instagram.com/talesinthekitchen)

Tombik atau gobit kebab adalah jenis döner kebab yang dagingnya diiris tipis-tipis dan dimasukkan ke dalam roti pipih yang dikenal sebagai pide ekmek. Roti ini memiliki bagian luar yang renyah dan bagian dalam yang lembut.

Tombik biasanya disajikan dengan bahan tambahan, tergantung selera masing-masing, seperti tomat, bawang, selada, atau berbagai macam sayuran dan saus lainnya.

Bagaimana? Membaca sekilas ulasan tersebut sudah membuat perut jadi lapar belum? Semuanya kelihatan enak, kamu lebih suka kebab yang mana?

Baca Juga: Resep Crockpot Al Pastor Taco, Kebab ala Meksiko Isi Daging Babi

Aisya Kusumawati Photo Verified Writer Aisya Kusumawati

Hope you enjoy the articles and find some helpful things alongside the reading🩵

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

yummy-banner

Topik:

  • Febrianti Diah Kusumaningrum
  • Mayang Ulfah Narimanda

Berita Terkini Lainnya