TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

[PUISI] Ketulusan dari Semesta 

Alam tahu cara menempa menjadi kuat

ilustrasi menikmati pemandangan (pexels.com/Gabriela Palai)

Tak perlu menghibur dengan tatanan kata
Mungkin tak mampu menyeka air mata
Sekedar diam menyaksikan duka
Meredam luka tanpa melukis canda tawa

Masihkah engkau meragukan ketulusan dari semesta?
Senja dengan segala pesonanya
Malam menghantarkan ketenangan tanpa riuh suara
Atau lautan yang menyihir mata

Lanjutkan membaca artikel di bawah

Editor’s picks

Ketulusan alam menyebabkan luka bukan dengan jemari
Tak ada rengkuhan yang berarti
Kemegahan alam memaksa untuk terus berdiri
Memintamu meluruskan kaki sendiri

Baca Juga: [PUISI] Perihal Panggung dan Lakon 

Verified Writer

Mutia Zahra

Be grateful for everything

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya