Erick Thohir Rombak Komisaris Pelindo, Ini Jajaran Terbarunya

Masa jabatan Muchtar Luthfi telah berakhir

Jakarta, IDN Times - Menteri BUMN, Erick Thohir merombak jajaran Dewan Komisaris PT Pelabuhan Indonesia atau Pelindo.

Perombakan itu dituangkan dalam Surat Keputusan Menteri Badan Usaha Milik Negara nomor SK-2/MBU/01/2024 tanggal 3 Januari 2024 tentang Pemberhentian dan Pengangkatan Anggota Dewan Komisaris serta Penetapan Komisaris Independen Perusahaan Perseroan PT Pelabuhan Indonesia.

Baca Juga: Strategi Pelindo Cegah Korupsi di Pelabuhan

1. Mantan Panglima TNI Agus Suhartono jabat Komut sekaligus Komisaris Independen

Erick Thohir Rombak Komisaris Pelindo, Ini Jajaran TerbarunyaMantan Panglima TNI AL, Agus Suhartono menjabat sebagai Komisaris Utama/Komisaris Independen PT Pelabuhan Indonesia (Pelindo). (dok. Pelindo)

Mantan Panglima TNI AL, Agus Suhartono ditunjuk sebagai Komisaris Utama Pelindo sejak 19 Mei 2023. Namun, dalam perombakan ini, Agus juga diamanatkan menjadi Komisaris Independen.

Lalu, Erick juga mengangkat Sudung Situmorang sebagai Komisaris Independen Pelindo. Pelindo juga menyampaikan masa jabatan Muchtar Luthfi Mutty sebagai Komisaris Independen telah berakhir.

2. Dirut Pelindo sebut Muchtar Luthfi telah beri kontribusi baik ke perusahaan

Erick Thohir Rombak Komisaris Pelindo, Ini Jajaran TerbarunyaAktivitas di pelabuhan yang bekerja sama dengan Pelindo Multi Terminal (SPMT) (Dok. IDN Times)

Direktur Utama Pelindo, Arif Suhartono mengatakan Muchtar Luthfi Mutty telah memberikan kontribusi yang baik kepada perusahaan. Oleh sebab itu, Pelindo menyampaikan rasa terima kasih atas kontribusi Muchtar.

“Kami juga mengucapkan selamat dan sukses atas penugasannya di tempat baru. Dalam kesempatan ini, kami juga mengucapkan selamat atas penugasan baru Pak Agus Suhartono dan Pak Sudung Situmorang serta bergabungnya Pak Andus Winarno di jajaran Dewan Komisaris Pelindo,” ujar Arif dikutip dari keterangan resmi, Kamis (4/1/2024).

Baca Juga: Erick Thohir: Alhamdulillah, 4 Pelindo Sudah Resmi Jadi Satu

3. Jajaran Dewan Komisaris Pelindo terbaru

Erick Thohir Rombak Komisaris Pelindo, Ini Jajaran TerbarunyaPelabuhan Belawan yang berada dikelola Pelindo Multi Terminal (Dok. IDN Times)

Daftar jajaran Dewan Komisaris Pelindo yang lama:  

  • Komisaris Utama: Agus Suhartono 
  • Komisaris: Didi Sumedi  
  • Komisaris: Sudung Situmorang   
  • Komisaris Independen: Heru Sukanto  
  • Komisaris Independen: Muchtar Luthfi Mutty  
  • Komisaris: Arif Toha Tjahjagama  
  • Komisaris : Jodi Mahardi.  

Jajaran Dewan Komisaris Pelindo terbaru: 

  • Komisaris Utama/Komisaris Independen : Agus Suhartono 
  • Komisaris Independen: Sudung Situmorang 
  • Komisaris: Didi Sumedi 
  • Komisaris Independen: Heru Sukanto 
  • Komisaris: Arif Toha Tjahjagama 
  • Komisaris : Jodi Mahardi 
  • Komisaris : Andus Winarno. 

Baca Juga: Erick Thohir Ungkap Cuan Buat Negara Berkat Merger Pelindo

Topik:

  • Anata Siregar

Berita Terkini Lainnya