Menkeu Terima Kunjungan Gugus Tugas Prabowo-Gibran, Bahas Apa?

Untuk mempersiapkan APBN 2025 di bawah Prabowo-Gibran

Jakarta, IDN Times - Menteri Keuangan Sri Mulyani menerima kunjungan Tim Gugus Tugas Sinkronisasi Presiden dan Wakil Presiden terpilih, Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka, di kantor Kementerian Keuangan, Jakarta, Jumat (31/5/2024).

Tim yang diketuai oleh Ketua Harian Dewan Pimpinan Pusat Partai Gerindra, Sufmi Dasco Ahmad, itu datang bersama sejumlah perwakilan, termasuk wakil ketua tim Ahmad Muzani. Lantas bahas apa tim gugus tugas ini?

1. Koordinasi dipererat dengan tim gugus sinkronisasi Prabowo-Gibran

Menkeu Terima Kunjungan Gugus Tugas Prabowo-Gibran, Bahas Apa?Menteri Keuangan Sri Mulyani menerima kunjungan Tim Gugus Tugas Sinkronisasi Presiden dan Wakil Presiden terpilih, Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka di kantor Kementerian Keuangan. (IDN Times/Triyan)

Menteri Keuangan, Sri Mulyani mengatakan, pertemuan ini merupakan langkah untuk mensiknronisasi dan bersinergi dalam menyiapkan rancangan anggaran pendapatan dan belanja negara (RAPBN) 2025, yang merupakan instrumen penting bagi pemerintahan terpilih Prabowo-Gibran untuk menjalankan berbagai programnya. 

"Pagi hari ini, Kementerian Keuangan mendapatkan tamu yaitu gugus tugas sinkronisasi yang diinformasikan seperti yang disampaikan oleh Pak Muzani, kami sangat senang dan sangat terbuka untuk terus bersinkronisasi dan bersinergi," kata Sri Mulyani.

Baca Juga: Masuk Bursa Calon Menkeu, Wamen BUMN: Saya Tidak Tahu

2. Penyusunan RAPBN 2025 harus hati-hati dan kredibel

Menkeu Terima Kunjungan Gugus Tugas Prabowo-Gibran, Bahas Apa?ilustrasi APBN (IDN Times/Aditya Pratama)

Sri mengatakan, dalam penyusunan RAPBN 2025 dibutuhkan komunikasi, sinkronisasi dan koordinasi sehingga bisa menampung aspirasi program-program baru di era Prabowo-Gibran nanti.

"Namun tetap menjaga prinsip-prinsip kehati-hatian, kredibilitas dan confidence dari berbagai stakeholder, ini adalah tujuan yang sangat baik," kata Sri Mulyani.

3. Pekan depan Sri Mulyani tangagapi respons terhadap padangan seluruh fraksi DPR

Menkeu Terima Kunjungan Gugus Tugas Prabowo-Gibran, Bahas Apa?Menteri Keuangan Sri Mulyani menerima kunjungan Tim Gugus Tugas Sinkronisasi Presiden dan Wakil Presiden terpilih, Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka di kantor Kementerian Keuangan. (IDN Times/Triyan)

Ia menjelaskan bahwa pekan depan dirinya akan menyampaikan respons dan pandangan terhadap pandangan seluruh fraksi-fraksi di DPR. 

"Minggu depan kami menyampaikan respon terhadap pandangan itu kemudian rapat kerja dengan DPR dimulai dan itu semua akan dirangkum dalam nota keuangan RAPBN 2025 yang akan disampaikan oleh bapak Presiden Joko Widodo," tuturnya. 

Baca Juga: Prabowo Jangan Pilih Menteri Pendidikan Bermental Pedagang

Topik:

  • Vanny El Rahman

Berita Terkini Lainnya