Daftar 17 Provinsi dengan Penduduk Miskin Paling  Banyak di RI

Penduduk miskin di Maret capai 25,22 juta orang

Intinya Sih...

  • 25,22 juta orang miskin di Maret 2024, turun 0,33 persen dari tahun lalu
  • Pulau Jawa dan Sumatra memiliki mayoritas penduduk miskin, dengan penurunan terbesar di Bali dan Nusa Tenggara
  • Jumlah penduduk miskin tertinggi: Jawa Timur (3,98 juta), Jawa Barat (3,85 juta), Jawa Tengah (3,70 juta)

Jakarta, IDN Times - Badan Pusat Statistik (BPS) merilis data terbaru mengenai penduduk miskin di Indonesia periode  Maret 2024 mencapai 9,03 persen atau sekitar 25,22 juta orang.

Jumlah ini turun 0,33 persen dibandingkan periode yang sama tahun lalu dan menurun 0,54 persen bila dibandingkan September 2022.

Lantas, Provinsi mana saja yang memiliki jumlah penduduk miskin paling banyak?

Baca Juga: Per Maret, Ada 25,22 Juta Orang RI Masih Miskin

1. Penurunan jumlah kemiskinan terbesar di Bali dan Nusa Tenggara

Plt Sekretaris Utama BPS Imam Machdi mengatakan, jumlah penduduk miskin di periode Maret tersebar di berbagai wilayah di Indonesia. Namun mayoritas masih terkonsentrasi di pulau Jawa dan Sumatera.

"Sedangkan penurunan persentase kemiskinan terjadi di seluruh wilayah pulau. Penurunan tingkat kemiskinan terbesar terjadi di Bali dan Nusa Tenggara yaitu sebesar 0,57 persen dari 13,29 persen pada Maret 2023, menjadi 12,72 persen pada Maret 2024," kata Imam.

Baca Juga: BPS: Nilai Ekspor Mei Capai 22,33 Miliar Dolar AS

2. Penduduk miskin terendah di pulau Kalimantan

Daftar 17 Provinsi dengan Penduduk Miskin Paling  Banyak di RIIlustrasi lingkungan masyarakat miskin (pexels.com/Chris John)

Namun demikian, dari sisi jumlah, sebagian besar penduduk miskin masih berada di Pulau Jawa (13,24 juta orang). Sedangkan jumlah penduduk miskin terendah berada di Pulau Kalimantan (0,94 juta orang).

Kemudian penduduk miskin di pulau Bali dan Nusa Tenggara dengan jumlah 2,02 juta orang, Sulawesi 1,96 juta orang, Maluku dan Papua 1,51 juta orang, serta Kalimantan 940 ribu orang.

"Tingkat kemiskinan secara spasial, jika kita bandingkan dengan tingkat kemiskinan nasional pada Maret 2024 terdapat 20 provinsi memiliki tingkat kemiskinan di atas angka nasional sementara sisanya 18 provinsi berada di bawah angka nasional," tuturnya.

Baca Juga: Orang Miskin di NTB Diklaim Turun, BPS Ungkap Lima Penyebabnya! 

3. Daftar 17 provinsi dengan penduduk miskin paling banyak di Indonesia

Daftar 17 Provinsi dengan Penduduk Miskin Paling  Banyak di RIPotret penduduk miskin di Lombok Utara, NTB. (IDN Times/Muhammad Nasir)

Berikut daftar 17 provinsi dengan jumlah penduduk miskin paling banyak di Indonesia per Maret 2024:

  1.  Jawa Timur dengan jumlah penduduk miskin sebanyak 3,982 juta jiwa
  2. Jawa Barat dengan jumlah penduduk miskin sebanyak 3,848 juta jiwa
  3. Jawa Tengah dengan jumlah penduduk miskin sebanyak 3,704 juta jiwa
  4. Sumatra Utara dengan jumlah penduduk miskin sebanyak 1,228 juta jiwa
  5. Nusa Tenggara Timur (NTT) dengan jumlah penduduk miskin sebanyak 1,127 juta jiwa
  6. Sumatra Selatan dengan jumlah penduduk miskin sebanyak 984,24 ribu jiwa
  7. Lampung dengan jumlah penduduk miskin sebanyak 941,23 ribu jiwa
  8. Aceh dengan jumlah penduduk miskin sebanyak 804,53 ribu jiwa
  9. Banten dengan jumlah penduduk miskin sebanyak 791,61 ribu jiwa
  10. Sulawesi Selatan dengan jumlah penduduk miskin sebanyak 736,48 ribu jiwa
  11. Nusa Tenggara Barat (NTB) dengan jumlah penduduk miskin sebanyak 709,01 ribu jiwa
  12. Riau dengan jumlah penduduk miskin sebanyak 493,25 ribu jiwa
  13. DKI Jakarta dengan jumlah penduduk miskin sebanyak 464,93 ribu jiwa
  14. Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) dengan jumlah penduduk miskin sebanyak 445,55 ribu jiwa
  15. Sulawesi Tengah dengan jumlah penduduk miskin sebanyak 379,76 ribu jiwa
  16. Papua Pegunungan dengan jumlah penduduk miskin sebanyak 365,43 ribu jiwa
  17. Sumatra Barat dengan jumlah penduduk miskin sebanyak 345,73 ribu jiwa.

Topik:

  • Dwifantya Aquina
  • Jujuk Ernawati

Berita Terkini Lainnya