Head & Shoulders Gandeng Grab Edukasi Ojol Pakai Sampo

Kampanyekan "Kalem Pake Helm"

Jakarta, IDN Times - Head & Shoulders Indonesia dan Grab Indonesia berkolaborasi dalam kampanye "Kalem Pake Helm" dengan membagikan helm desain spesial dan sampo anti ketombe, di wilayah Jabodetabek dan Bandung, kepada Mitra Pengemudi Grab.

Kolaborasi tersebut bertujuan untuk memperluas distribusi produk Head & Shoulders, dan memberikan manfaat langsung kepada pengemudi motor di Indonesia.

Presiden Direktur P&G Indonesia, Saranathan Ramaswamy, mengatakan perusahaannya selalu berinovasi dan memprioritaskan kebutuhan konsumen. Data menunjukkan banyaknya sepeda motor di Indonesia dan tingginya persentase masalah kulit kepala, namun hanya sebagian kecil yang menggunakan sampo antiketombe.

Melalui kampanye "Kalem Pake Helm", Head & Shoulders bekerja sama dengan Grab Indonesia untuk mendistribusikan 10 ribu botol sampo dan 1.700 helm desain spesial, sebagai apresiasi kepada Mitra Pengemudi Grab.

“Di saat yang bersamaan, kami tengah mempersiapkan fase kedua yang akan diumumkan segera," kata Saranathan di Kantor P&G di kawasan Senayan, Jakarta, Kamis (30/5/2024).

Baca Juga: Hyundai Gandeng Grab dan BenihBaik untuk Membantu Difabel

1. Kenyamanan diyakini menunjang keamanan berkendara

Head & Shoulders Gandeng Grab Edukasi Ojol Pakai SampoHead & Shoulders Gandeng Grab Edukasi Ojol Pakai Sampo. (IDN Times/Trio Hamdani)

Head & Shoulders dan Grab Indonesia berbagi semangat untuk memberikan pengalaman berkendara yang nyaman dan bebas dari gatal serta ketombe, kepada Mitra Pengemudi Grab dengan menggunakan sampo Head & Shoulders Lemon Fresh Wangi Baru.

Inovasi produk ini diharapkan dapat meningkatkan keamanan dan kenyamanan berkendara bagi pengemudi dan konsumen. Melalui kolaborasi ini, mereka berupaya meningkatkan kesadaran akan pentingnya berkendara yang nyaman dan aman bagi pengemudi motor.

“Dari rasa nyaman berkendara juga dapat mendukung Mitra Pengemudi untuk memberikan pelayanan terbaik kepada konsumen. Hal ini sejalan dengan keamanan, keselamatan, dan kenyamanan yang menjadi prioritas utama di Grab,” ujar Director Grab For Business, Roy Nugroho.

2. Head & Shoulders ingin mengedukasi pengemudi ojol

Head & Shoulders Gandeng Grab Edukasi Ojol Pakai SampoHead & Shoulders Gandeng Grab Edukasi Ojol Pakai Sampo. (IDN Times/Trio Hamdani)

Melalui kampanye "Kalem Pake Helm" bersama Grab Indonesia, Head & Shoulders berinteraksi langsung dengan pengemudi motor untuk mengedukasi tentang masalah gatal dan ketombe akibat penggunaan helm.

Mereka menawarkan sampo Head & Shoulders Lemon Fresh Wangi Baru sebagai solusi, yang tidak hanya mengatasi ketombe dan gatal, tetapi juga memberikan sensasi dingin dan wangi tahan lama. Diharapkan produk tersebut dapat membuat pengalaman berkendara lebih nyaman dan bebas dari ketombe.

“Kami ingin mengedukasi bahwa penggunaan helm selama berjam-jam yang sering menimbulkan rasa gatal dan menyebabkan ketombe, tidak dapat hilang hanya dengan menggaruk kepala,” ujar Director of Communication dari P&G Indonesia, Ovidia Nomia.

Baca Juga: P&G Indonesia Tingkatkan Komitmen Kelola Sampah Plastik

3. Pengemudi ojol jadi inspirasi di balik kampanye Head & Shoulders

Head & Shoulders Gandeng Grab Edukasi Ojol Pakai Sampoilustrasi menghadapi modernisasi (unsplash.com/Grab)

Head & Shoulders terinspirasi dari perilaku pengemudi motor yang sering merasa gatal akibat ketombe dalam meluncurkan iklan digital "Goyah, Nge-he, Bokhe? Paling Bener Pake Head & Shoulders! Biar Kalem Pake Helm!" yang sudah ditonton lebih dari 29 juta kali.

Mitra Pengemudi Grab, Supriyatin berbagi pengalaman positif menggunakan sampo Head & Shoulders untuk mengatasi gatal dan ketombe saat memakai helm.

“Sebagai driver yang juga menggunakan hijab, saya jadi harus lebih rajin sampo-an setiap mau berangkat kerja. Selain untuk kesehatan rambut juga untuk menjaga kebersihan diri, soalnya engga enak sama penumpang kalau buka helm terus dan garuk-garuk kepala karena gatal. Nanti penumpang jadi engga nyaman,” ujarnya.

“Saya coba sampo Head & Shoulders ini karena wanginya segar. Sekarang, jadi lebih tahan lama pakai helm seharian karena bawaanya lebih segar, dan lebih pede saat ketemu customer,” tambah Supriyatin.

Head & Shoulders hadir dalam tujuh varian, yaitu Lemon Fresh, Cool Menthol, Itch Care, Smooth & Silky, Anti Apek, Anti Bacterial, dan Anti Hairfall dan tersedia di berbagai toko dengan harga mulai dari Rp35.900 hingga Rp74.500.

Topik:

  • Rochmanudin

Berita Terkini Lainnya