Tarik Tunai Lewat EDC BCA Kena Biaya Rp4.000 Mulai 5 Juli 2024

Biaya dikenakan oleh merchant ritel

Intinya Sih...

  • BCA akan kenakan biaya tarik tunai lewat mesin EDC mulai Juli 2024
  • Biaya sebesar Rp4.000 akan dikenakan oleh merchant ritel untuk transaksi tarik tunai

Jakarta, IDN Times - PT Bank Central Asia Tbk (BBCA) atau BCA bakal menerapkan biaya untuk tarik tunai lewat mesin EDC terhadap para nasabahnya. Kebijakan itu mulai berlaku pada awal Juli 2024 mendatang.

"Mulai 5 Juli 2024, untuk setiap transaksi tarik tunai dengan menggunakan Kartu Debit BCA melalui EDC BCA, nasabah akan dikenakan biaya administrasi oleh merchant sebesar Rp4.000," kta EVP Corporate Communication & Social Responsibility BCA, Hera F Haryn dalam keterangan resmi yang diterima IDN Times, Kamis (30/5/2024).

Baca Juga: 3 Cara Mengembalikan Uang yang Salah Transfer di BCA, Mudah dan Aman

1. Biaya administrasi dikenakan hanya untuk tarik tunai

Tarik Tunai Lewat EDC BCA Kena Biaya Rp4.000 Mulai 5 Juli 2024ilustrasi mobile banking BCA (IDN Times/Helmi Shemi)

Lebih lanjut Hera menjelaskan, biaya administrasi ini akan dikenakan oleh merchant ritel yang melayani fasilitas "Tunai BCA", seperti minimarket dan supermarket.

Selain itu, Hera menegaskan, biaya administrasi tersebut hanya dibebankan untuk transaksi tarik tunai.

"Perlu kami tegaskan bahwa biaya administrasi ini hanya dikenakan untuk transaksi tarik tunai. Sementara transaksi lainnya, termasuk belanja dengan Kartu Debit BCA melalui EDC BCA, tidak dikenakan biaya apapun," kata dia.

Baca Juga: Kode Virtual Account BCA Terlengkap dan Cara Bayarnya

2. Tarik tunai masih gratis lewat ATM BCA

Tarik Tunai Lewat EDC BCA Kena Biaya Rp4.000 Mulai 5 Juli 2024BCA sediakan uang tunai Rp68,8 triliun untuk kebutuhan masyarakat saat Ramadan dan Lebaran 2024 (dok. BCA)

Fasilitas "Tunai BCA" menggunakan Debit BCA melalui EDC BCA yang tersedia di berbagai merchant ritel merupakan salah satu alternatif selain penarikan uang tunai melalui ATM.

Adapun biaya administrasi tarik tunai melalui merchant ritel tersebut masih lebih rendah dibandingkan biaya tarik tunai melalui ATM non-BCA yang sebesar Rp7.500 per transaksi.

"Nasabah tetap dapat melakukan tarik tunai secara gratis melalui jaringan ATM BCA yang tersebar di penjuru Indonesia," kata Hera.

3. Ada lebih dari 19 ribu ATM BCA tersebar di seluruh Indonesia

Tarik Tunai Lewat EDC BCA Kena Biaya Rp4.000 Mulai 5 Juli 2024ilustrasi cara transfer lewat ATM BCA (bca.co.id)

Per Maret 2024, BCA telah memiliki 19.055 ATM dan tercatat masih dalam tren meningkat dari tahun lalu. Dari total jumlah ATM tersebut, sekitar 75 persennya merupakan ATM Setor Tarik.

Untuk informasi lebih lanjut, nasabah dapat menghubungi contact center HaloBCA melalui 1500888 dan aplikasi Halo BCA, WA Halo BCA 0811 1500 998, twitter @HaloBCA, webchat www.bca.co.id, atau e-mail melalui halobca@bca.co.id.

Topik:

  • Jujuk Ernawati
  • Jumawan Syahrudin

Berita Terkini Lainnya