Menhub Bangga Whoosh Dipuji Internasional Cepat dan Andal

Pembangunan perkeretaapian di RI right on track

Intinya Sih...

  • Pembangunan perkeretaapian di Indonesia berada di jalur yang tepat untuk menyongsong visi Indonesia Maju.
  • Perkembangan signifikan terjadi pada sektor perkeretaapian, seperti beroperasinya Kereta Cepat Whoosh Jakarta-Bandung dan pengoperasian LRT di Jabodebek dan Palembang.
  • Menteri Perhubungan mengajak semua pihak untuk memanfaatkan momentum kebangkitan sektor perkeretaapan Indonesia melalui kerja sama dalam forum ARCEO's Conference.

Jakarta, IDN Times - Menteri Perhubungan (Menhub), Budi Karya Sumadi mengungkapkan, pembangunan pada sektor perkeretaapian di Indonesia sudah berada di jalur yang tepat guna menyongsong visi Indonesia Maju. Hal itu disampaikan Budi Karya saat menghadiri pembukaan ASEAN Railway CEOs’ Conference (ARCEOs’ Conference) ke-44 di Bandung, Jawa Barat, Selasa (3/9/2024).

Budi Karya menuturkan, saat ini, Indonesia sedang mengalami perkembangan yang sangat signifikan pada sektor perkeretaapian. Salah satu perkembangan tersebut dibuktikan lewat beroperasinya Kereta Cepat Whoosh Jakarta-Bandung sejak tahun lalu.

“Kita tahu bersama Kereta Cepat Whoosh itu menjadi buah bibir, bukan hanya di Tanah Air saja, tapi juga di Asia bahkan di Eropa. Masyarakat internasional membicarakan bagaimana Whoosh itu sukses dengan kecepatan dan keandalannya,” ujar Budi Karya, dikutip Rabu (4/9/2024).

Baca Juga: Menhub Klaim Whoosh Jadi Buah Bibir Negara Asean dan Eropa 

1. Perkembangan sektor perkeretaapian juga terjadi di perkotaan

Menhub Bangga Whoosh Dipuji Internasional Cepat dan AndalPotret peron LRT Jabodebek (IDN Times/Dhiya Awlia Azzahra)

Budi Karya menambahkan, perkembangan sektor perkeretaapian juga terjadi di kawasan perkotaan yang tercermin lewat pengoperasian Lintas Raya Terpadu (LRT) Jabodebek dan LRT Palembang. Selain itu, terbaru ada Trem Otonom di Ibu Kota Nusantara (IKN) yang telah melewati masa uji coba.

"Terkini, pemerintah juga tengah berupaya untuk memperluas jaringan Moda Raya Terpadu (MRT) di Jakarta yang diharapkan bisa menunjang mobilitas masyarakat yang semakin tinggi," ujar Budi Karya.

2. Penggunaan kereta api jadi bagian gaya hidup masyarakat

Menhub Bangga Whoosh Dipuji Internasional Cepat dan AndalKA Taksaka Tambahan Panoramic (dok. KAI)

Lebih lanjut Budi Karya menuturkan, penggunaan kereta api di Indonesia telah menjadi bagian dari gaya hidup masyarakat.

Hal itu tidak terlepas dari kereta api sebagai moda transportasi yang mudah diakses dan punya harga terjangkau. Budi Karya pun berharap agar ke depan Indonesia tidak lagi hanya menjadi pengguna kereta api, tetapi juga bisa menjadi produsen yang ikut berkompetisi di kancah global.

“Saya minta PT KAI untuk terus meningkatkan pelayanannya kepada masyarakat. Saya juga berharap fungsi INKA dapat ditingkatkan sehingga bisa menjadi produsen kereta api yang mendunia,” kata Budi Karya.

Baca Juga: KCIC Diskon Tiket Whoosh hingga 17 Persen pada 17 Agustus

3. Manfaatkan momen ARCEO's Conference

Menhub Bangga Whoosh Dipuji Internasional Cepat dan AndalMenhub Budi Karya Sumadi saat menghadiri ARCEO's Conference di Bandung (dok. BKIP Kemenhub)

Oleh karena itu, Budi Karya mengajak semua pihak untuk memanfaatkan momentum kebangkitan sektor perkeretaapan Indonesia sebaik mungkin. Hal itu bisa diwujudkan lewat jalur kerja sama dan memperkuat hubungan yang lebih erat satu sama lain salah satunya dalam forum ARCEO's Conference.

ARCEOs’ Conference merupakan perhelatan besar dan menjadi momen strategis untuk memperkenalkan inovasi dan layanan yang mumpuni di sektor perkeretaapian.

"Saya mengapresiasi PT KAI dan pemangku kepentingan terkait yang telah menyelenggarakan ajang ini. Semoga pertemuan yang dilakukan dapat meningkatkan kolaborasi antarnegara, yang pada akhirnya bisa menciptakan ekosistem perkeretaapian yang makin modern, berkelanjutan, ramah lingkungan, dan berorientasi pada pelayanan,” papar dia.

Baca Juga: Whoosh Layani 200 Ribu WNA sejak Beroperasi, Terbanyak dari Malaysia

Topik:

  • Anata Siregar

Berita Terkini Lainnya