IHSG Menguat di Awal Pekan, 10 Saham Ini Potensi Cuan

IHSG dibuka ke level 6.570,5

Jakarta, IDN Times - Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) di Bursa Efek Indonesia (BEI) terpantau bergerak stabil di zona hijau pada perdagangan awal pekan, Senin pagi (27/12/2021). IHSG dibuka menguat 7,6 poin ke level 6.570,5.

Berdasarkan pantauan IDN Times, data RTI pukul 10.00 WIB menunjukkan IHSG terus menanjak ke level 6.573,1 atau menguat 10,2 poin (+0,16 persen).

Sebelumnya pada perdagangan akhir pekan atau Jumat (24/12/2021) sore, IHSG ditutup menguat 7,3 poin atau 0,11 persen ke level 6.562,9.

Baca Juga: IHSG Ciut 0,59 Persen, Kapitalisasi Pasar Turun ke Rp8.231 Triliun

1. Pergerakan IHSG pagi ini

IHSG Menguat di Awal Pekan, 10 Saham Ini Potensi CuanIlustrasi Saham. (IDN Times/Aditya Pratama)

Dilansir dari RTI, per pukul 10.00 WIB, level terendah IHSG pada pagi ini adalah 6.567,7, sedangkan level tertingginya sempat menyentuh posisi 6.588,4.

Secara keseluruhan, investor membukukan transaksi sebesar Rp3,633 triliun dengan volume transaksi yang diperjualbelikan sebesar 6,743 miliar lembar saham dengan frekuensi sebanyak 423 ribu kali.

Selain itu, sebanyak 244 saham menguat, 228 saham melemah, dan 161 saham stagnan alias tidak mengalami perubahan.

Baca Juga: Jangan Salah, Ini 6 Perbedaan Reksadana Saham dan Investasi Saham

2. Pergerakan indeks saham

IHSG Menguat di Awal Pekan, 10 Saham Ini Potensi CuanKaryawan memantau pergerakan harga saham (ANTARA FOTO/Reno Esnir)

Penguatan IHSG pada pembukaan perdagangan hari ini berhasil diikuti oleh menguatnya beberapa mayoritas saham unggulan seperti berikut.

LQ45 dibuka menguat 0,13 persen ke level 932,192

IDX30 dibuka menguat 0,10 ersen ke level 498,093

IDX80 dibuka menguat 0,15 persen ke level 131,542

IDXESGL dibuka melemah 0,12 persen ke level 136,589

IDXQ30 dibuka melemah 0,15 persen ke level 144,947

3. Saham yang menguat pagi ini

IHSG Menguat di Awal Pekan, 10 Saham Ini Potensi CuanIlustrasi Kenaikan (IDN Times/Arief Rahmat)

Berdasarkan data RTI, ada sejumlah saham yang menunjukkan penguatan pada pagi ini dan bisa dijadikan sebagai watchlist para investor. Berikut di antaranya:

PT Sky Energy Indonesia Tbk (JSKY)

PT Agro Yasa Lestari Tbk (AYLS)

PT Cahaya Bintang Medan Tbk (CBMF)

PT Mitra Investindo Tbk (MITI)

PT Terregra Asia Energy Tbk (TGRA)

PT Repower Asia Indonesia Tbk (REAL)

PT Pabrik Kertas Tjiwi Kimia Tbk (TKIM)

PT Indah Kiat Pulp and Paper Tbk (INKP)

PT Bank Syariah Indonesia Tbk (BRIS)

PT Widodo Makmur Unggas Tbk (WMUU)

Baca Juga: Daftar 14 Saham Blue Chip Terbaik yang Bisa Kamu Pilih untuk Investasi

Topik:

  • Hana Adi Perdana

Berita Terkini Lainnya