Erick Thohir Tegaskan Tidak Ada Penghapusan Pertalite

Efisiensi Pertalite yang justru dibutuhkan

Jakarta, IDN Times - Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN), Erick Thohir menegaskan tidak pernah ada pembicaraan terkait penghapusan Pertalite untuk digantikan ke Pertamax Green 92.

"Gak ada. Semua pembicaraanya dibentuk media katanya Pertalite akan dihapus. Tidak pernah ada statement itu," ucap Erick kepada awak media di Rumah BUMN, Tangerang Selatan, Kamis (7/9/2023).

Pertamina, sambung Erick, juga tidak melakukan pembicaraan kepadanya soal usulan atau rencana penghapusan Pertalite.

1. Efisiensi penggunaan Pertalite

Erick Thohir Tegaskan Tidak Ada Penghapusan PertaliteIlustrasi SPBU Pertamina. (IDN Times/Shemi)

Alih-alih menghapuskan Pertalite, Erick menegaskan hal yang perlu dilakukan adalah efisiensi penyaluran bahan bakar minyak (BBM) dengan RON 90 tersebut.

"Tidak pernah ada statement Pertalite dihapuskan, tidak pernah ada loh, tetapi efisiensi penggunaan Pertalite harus terjadi. Jangan orang mampu beli bensin subsidi itu kan gak boleh," tutur dia.

Baca Juga: Luhut Buka Suara soal Rencana Campur Pertalite dengan Etanol

2. Pertamina indikasikan berhenti jual Pertalite

Erick Thohir Tegaskan Tidak Ada Penghapusan PertaliteIlustrasi BBM Pertalite. (Dok. Pertamina)

Sebelumnya diberitakan, PT Pertamina (Persero) mengungkapkan rencana untuk berhenti menjual BBM dengan RON 90 alias Pertalite. Rencananya, BBM bersubsidi tersebut akan dihapuskan mulai 2024.

Direktur Utama (Dirut) Pertamina Nicke Widyawati menerangkan, pihaknya sudah mengeluarkan Program Langit Biru, di mana pada tahap satu sudah menghapus keberadaan BBM RON 88 alias Premium.

"Nah, ini kita lanjutkan sesuai dengan rencana adalah program Langit Biru tahap dua, di mana BBM subsidi kita naikan dari RON 90 ke RON 92 (Pertamax)," kata Nicke dalam rapat dengar pendapat (RDP) dengan Komisi VII DPR RI, Rabu (30/8/2023).

Hal itu, dikatakan Nicke, sejalan dengan peraturan yang dikeluarkan oleh Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan (KLHK), di mana BBM yang diperbolehkan beredar nantinya minimal RON 91.

3. Hanya ada tiga jenis BBM mulai 2024

Erick Thohir Tegaskan Tidak Ada Penghapusan PertaliteSpanduk pemberitahuan ujicoba aplikasi dan website MyPertamina di SPBU Politeknik, Kairagi Dua, Mapanget, Manado, Sulut, Jumat (1/7/2022). IDNTimes/Savi

Nicke menyebut hanya akan ada tiga jenis BBM gasoline mulai 2024. Pertama adalah Pertamax Green 92 yang akan diluncurkan mulai tahun depan. Kedua adalah Pertamax Green 95 yang sudah diperkenalkan di sejumlah SPBU Jakarta dan Surabaya.

"Oleh karena itu 2024, mohon dukungannya juga, kami akan mengeluarkan lagi yang kita sebut Pertamax Green 92, sebetulnya ini Pertalite kita campur dengan etanol, naik oktannya dari 90 ke 92," tuturnya.

Kemudian, yang ketiga adalah Pertamax Turbo. Keberadaan bahan bakar minyak ini tetap dipertahankan karena sudah memenuhi ketentuan dengan RON 98.

Baca Juga: Pertalite Diusulkan Diganti Pertamax Green 92, Ini Kata Menteri ESDM

Topik:

  • Dwifantya Aquina

Berita Terkini Lainnya