Arsjad Rasjid Tepis Isu Jabatan Ketua TPN Ganjar Picu Munaslub Kadin

Arsjad Rasjid menyatakan jabatan Ketua TPN sesuai AD/ART

Intinya Sih...

  • Arsjad Rasjid membantah sikap politiknya sebagai penyebab Munaslub Kadin Indonesia.
  • Arsjad cuti dari jabatan Ketum Kadin saat menjadi Ketua Tim Pemenangan Ganjar-Mahfud dalam Pilpres.
  • Arsjad menyatakan tidak melanggar AD/ART Kadin meskipun diminta untuk tetap menjalankan tugas sebagai Ketua Umum.

Jakarta, IDN Times - Ketua Umum Kamar Dagang dan Industri (Kadin) Indonesia, Arsjad Rasjid membantah anggapan terkait sikap politiknya dalam Pemilu 2024 sebagai penyebab terjadinya Musyawarah Nasional Luar Biasa (Munaslub) pada Sabtu (14/9/2024).

Arsjad memang sempat menjabat sebagai Ketua Tim Pemenangan Ganjar Pranowo-Mahfud MD dalam Pilpres beberapa bulan lalu. Arsjad mengakui, ketika menerima tawaran menjadi Ketua Tim Pemenangan Ganjar-Mahfud, sempat cuti dari jabatan Ketum Kadin Indonesia. Hal itu bahkan disampaikannya kepada seluruh anggota dan pengurus Kadin Indonesia.

"Pada waktu itu, dalam setiap keputusan yang saya buat, bisa ditanyakan langsung pada teman-teman dari ketum-ketum daerah. Setiap langkah yang saya lakukan, selalu berkonsultasi dengan teman-teman kadin daerah dengan pengurus harian. Sampai akhirnya waktu itu harus yang, di mana saya, memutuskan untuk menjadi salah satu ketua dalam tim pemenangan," tutur Arsjad.

Arsjad menambahkan, kala itu para anggota dan pengurus Kadin Indonesia memintanya untuk tidak cuti dan tetap menjalankan tugas sebagai Ketua Umum. Hal itu pun disebut Arsjad tidak melanggar AD/ART Kadin Indonesia.

"Waktu mau cuti, teman-teman sudah mengatakan pada saya tidak perlu karena betul sesuai dengan anggaran dasar dan anggaran rumah tangga, tidak perlu cuti atau berhalangan hadir. Namun, saya putuskan, bilang, 'teman-teman, kita harus memperlihatkan good governance, bagaimana kita memastikan selalu memajukan good governance'," ujar Arsjad.

Baca Juga: Arsjad Rasjid Santai Dilarang Masuk Menara Kadin

Topik:

  • Satria Permana

Berita Terkini Lainnya