Peserta BPJS Kesehatan Bakal Dapat Vaksin Virus Corona Gratis

Anggarannya berasal dari APBN

Jakarta, IDN Times - Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Erick Thohir mengungkapkan bahwa pemerintah akan memberikan vaksin virus corona gratis kepada masyarakat yang terdaftar di BPJS Kesehatan. Bantuan ini diberikan melalui Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara (APBN).

"Vaksin bantuan pemerintah ini pendanaan melalui budget APBN, pakai data BPJS Kesehatan nanti ada vaksin gratis massal di awal tahun depan. Jadi yang terdaftar di BPJS Kesehatan gratis," kata Erick saat menghadiri rapat kerja dengan Komisi IX DPR RI, Kamis (27/8/2020).

1. Ada juga vaksin mandiri untuk masyarakat

Peserta BPJS Kesehatan Bakal Dapat Vaksin Virus Corona Gratispengujian klinis tahap III vaksin COVID-19 produksi Sinovac (ANTARA FOTO/M Agung Rajasa)

Selain memberikan bantuan vaksin virus corona, pemerintah juga memberikan pilihan bagi masyarakat yang ingin membayar vaksin secara mandiri. Erick menyampaikan bahwa saat ini belum ada pembahasan terkait dengan biaya mandiri tersebut.

"Kami juga mengusulkan masyarakat bisa membayar vaksin mandiri untuk memenuhi kebutuhan APBN kita juga," tutur dia.

Baca Juga: Anies: Selama Belum Ada Vaksin COVID-19, Vaksin Kita Adalah Masker

2. Presiden Jokowi sebut Indonesia sudah punya 290 juta dosis vaksin COVID-19 di Januari 2021

Peserta BPJS Kesehatan Bakal Dapat Vaksin Virus Corona GratisPresiden Jokowi memberi sambutan di acara Aksi Nasional Pencegahan Korupsi, Rabu (26/8/2020) (Dok. Biro Pers Kepresidenan)

Diberitakan sebelumnya, Presiden Joko “Jokowi” Widodo mengatakan Indonesia akan akan memiliki 290 juta vaksin COVID-19 pada Januari 2021. Saat ini, vaksin tersebut masih dalam tahap uji klinis laboratorium.

Vaksin itu, kata Jokowi, merupakan hasil kerja sama antara Indonesia dengan Uni Emirat Arab (UAE) dan Tiongkok.

“InsyaAllah kita sudah mendapatkan komitmen dari Uni Emirat Arab, dari China, totalnya 290 juta vaksin yang kita harapkan sebagian besar diproduksi di Indonesia, sebagian diproduksi di luar negeri. Saya harapkan, InsyaAllah di bulan Januari sudah mulai kita vaksinasi,” kata Jokowi.

3. Masyarakat diminta tetap mematuhi protokol kesehatan

Peserta BPJS Kesehatan Bakal Dapat Vaksin Virus Corona GratisANTARA FOTO/Muhammad Iqbal

Selama kurun waktu lima bulan dari pemberian vaksinasi itu, Jokowi meminta kepada seluruh kepala daerah khususnya di Aceh untuk tetap mengawasi masyarakat untuk mematuhi protokol kesehatan.

Sebab, dengan menerapkan protokol kesehatan secara ketat dapat meminimalisasi penularan COVID-19 yang saat ini terus bertambah jumlahnya. Saat ini, total kasus COVID-19 di Aceh sebanyak 1.241 kasus dengan kasus baru 30 dan yang sembuh 191.

“Mumpung masih dalam jumlah kecil, Pak Pangdam, Pak Kapolda, Pak Gubernur dibackup betul yang berkaitan dengan hal-hal yang sering saya sampaikan. Memakai masker, jaga jarak, cuci tangan tidak berkerumun, berdesakan, ini yang harus diulang terus betapa sangat bahaya kalau kita enggak pakai masker,” ujar Jokowi.

Baca Juga: [LINIMASA] Perkembangan Terbaru Vaksin COVID-19 di Dunia

Topik:

  • Anata Siregar
  • Jumawan Syahrudin

Berita Terkini Lainnya