TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Cara Daftar Livin by Mandiri dan Syaratnya

Mempermudah transaksimu

Nasabah Bank Mandiri tengah menggunakan aplikasi Livin by Mandiri. (Dok. Bank Mandiri)

Livin' by Mandiri saat ini menjadi salah satu aplikasi mobile banking unggulan dari Bank Mandiri yang mempermudah segala kebutuhan transaksi nasabah. Aplikasi ini memiliki banyak fitur, mulai dari transfer uang, pembelian, pembayaran, hingga tarik tunai tanpa kartu.

Setiap nasabah Bank Mandiri bisa mendaftarkan rekeningnya untuk mendapat akses ke mobile banking ini dengan mudah, bahkan tidak perlu ke bank. Berikut cara daftar Livin' by Mandiri secara online tanpa perlu ke bank.

1. Syarat daftar Livin' by Mandiri

Di tengah meningkatnya peran teknologi dalam kehidupan sehari-hari, Livin' by Mandiri menawarkan solusi finansial menyeluruh yang meliputi layanan menabung, transaksi, hingga investasi, baik di dalam maupun luar negeri. (Dok. Mandiri)

Sebelum mengetahui cara daftar Livin' by Mandiri, ada beberapa syarat dan ketentuan yang harus diperhatikan. Berikut syarat mendaftar Livin' by Mandiri, yaitu:

  1. Sudah memiliki rekening di Bank Mandiri.
  2. Memiliki kartu ATM atau debit Bank Mandiri sebagai syarat mendaftar Livin' by Mandiri.
  3. Menggunakan smartphone dengan sistem operasi minimal Android 5.1 atau iOS versi 8 ke atas.
  4. Memiliki nomor ponsel aktif dari Indonesia dan memiliki pulsa yang cukup untuk menerima SMS verifikasi yang akan dikenakan biaya.
  5. Aktifkan layanan SMS finansial dan memiliki MPIN.

2. Cara daftar Livin' by Mandiri

Pengguna aplikasi Livin' by Mandiri. (Dok. Bank Mandiri)

Langkah pertama sebelum mendaftar Livin' by Mandiri adalah mengunduh aplikasinya di Google Play Store atau App Store. Mengutip situs resmi Bank Mandiri, berikut cara mendaftar Livin' by Mandiri:

  1. Instal dan buka aplikasi Livin by Mandiri di HP.
  2. Klik "Punya Kartu Debit/Kredit Mandiri" dan baca Syarat & Ketentuan, lalu setujui.
  3. Masukkan Nomor Kartu Debit dan Tanggal Kedaluarsa kartu.
  4. Pilih "Kode Negara" dan isi nomor handphone aktif. Klik "Lanjutkan".
  5. Klik "Kirim SMS" dan cek SMS dari BANKMANDIRI yang berisi 8 digit Kode OTP untuk verifikasi pendaftaran Livin by Mandiri.
  6. Masukkan Kode OTP dan verifikasi  berhasil.
  7. Buat password dan konfirmasi password. Lalu, klik "Lanjut".
  8. Buat PIN dan klik "Lanjut".
  9. Masukkan PIN Kartu Debit, lalu akan muncul notifikasi Berhasil Daftar Ulang. Selesai!

Baca Juga: Cara Pinjam Uang di Livin' by Mandiri, Langsung Cair!

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya