TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Mentan Pede RI Swasembada Pangan 3 Tahun Lagi!

Pemerintah geber produksi dan kampanye Stop Boros Pangan

ilustrasi sawah. (IDN Times/Vadhia Lidyana)

Jakarta, IDN Times - Menteri Pertanian (Mentan), Andi Amran Sulaiman menargetkan Indonesia bisa mencapai kemandirian alias swasembada pangan dalam tiga tahun lagi.

“Swasembada diusahakan dalam waktu cepat, tidak lebih dari tiga tahun akan swasembada lagi,” kata Amran saat menghadiri HUT ke-3 Badan Pangan Nasional (Bapanas) di Gelora Bung Karno (GBK), Jakarta, Minggu (28/7/2024).

1. Panen beras akan surplus 700 ribu ton

ilustrasi gabah. (IDN Times/Vadhia Lidyana)

Khususnya untuk komoditas beras, Amran memprediksi di musim panen kedua akan terjadi surplus hingga 700 ribu ton.

“Alhamdulillah kita bisa memitigasi risiko kekurangan pangan dan menekan impor. Sekarang BPS menyampaikan 2 bulan panen ke depan kita surplus dibanding sebelumnya itu 700rb ton. Ini hasil kerja keras kita semua,” ucap Amran.

Baca Juga: Menlu ASEAN-Rusia Bahas Ketahanan Pangan hingga Ukraina 

2 Jokowi perintahkan produksi pangan digeber

Ilustrasi telur ayam. (IDN Times/Vadhia Lidyana)

Dalam kesempatan yang sama, Kepala Bapanas, Arief Prasetyo Adi mengatakan pihaknya mendapatkan titah dari Presiden Joko “Jokowi” Widodo untuk menggeber produksi pangan demi mencapai kemandirian pangan.

“Pak Presiden Jokowi memerintahkan kita untuk kembali produksi dalam negeri. Ketahanan pangan RI ini adalah ketahan pangan yang didasarkan oleh kemandirian pangan dan kedaulatan pangan,” ujar Arief.

Untuk mencapai hal tersebut, perlu penyelesaian masalah secara menyeluruh, mulai dari lahan, hingga proses pascapanen.

“Jadi harus diurut mulai dari lahan, salah satunya ada intensifikasi dan ekstenfikasi (perluasan lahan). Intensifikasi lahan yang sudah ada diintensifkan, diurut mulai dari tanahnya, benihnya, pupuknya, penyuluhnya, kemudian itu on-farm. Kemudian off-farm-nya itu pascapanen,” tutur Arief.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya