TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Luhut Pastikan Indonesia Siap Ekspor Listrik 2 GW ke Singapura

Negosiasi berjalan baik

Menko Marves, Luhut Binsar Pandjaitan dalam International Sustainability Forum (ISF) di Jakarta, Kamis (5/9/2024). (YouTube/Kemenko Marves)

Intinya Sih...

  • Menteri Koordinator Marves, Luhut Binsar Pandjaitan, menyatakan Indonesia siap ekspor energi hijau ke Singapura.
  • Indonesia berencana ekspor energi hijau sebesar 2-3 GW ke Singapura karena potensi besar energi terbarukan di dalam negeri.

Jakarta, IDN Times - Menteri Koordinator Kemaritiman dan Investasi (Menko Marves), Luhut Binsar Pandjaitan menyatakan, diskusi terkait ekspor energi hijau ke Singapura sudah berlangsung dan Indonesia siap melaksanakan rencana tersebut.

Luhut menegaskan, Indonesia siap melakukan ekspor energi hijau tersebut sebagai bagian dari komitmen untuk memanfaatkan potensi besar energi terbarukan (EBT) di dalam negeri.

"Ini sudah menjadi bagian dari diskusi kami dengan Singapura dan kami siap melakukannya," kata dia dalam International Sustainability Forum (ISF) di Jakarta, Kamis (5/9/2024).

1. Listrik yang diekspor sebesar 2 gigawatt

Dua pekerja Indonesia Power saat pulang bersepeda melewati sarana pendukung pembangkit listrik di PLTGU Tambaklorok. (IDN Times/Fariz Fardianto)

Luhut mengungkapkan, Indonesia telah melakukan negosiasi dengan Singapura terkait ekspor listrik hijau. Menurutnya, Indonesia berencana mengekspor energi hijau sebesar 2 gigawatt (GW) ke Singapura, dan potensi ekspor dapat meningkat hingga 3 GW.

Hal itu disebabkan oleh potensi besar energi terbarukan yang dimiliki Indonesia. Selain itu, Luhut juga menekankan saat ini Indonesia tengah membangun industri panel surya untuk mendukung pengembangan energi hijau tersebut.

"Kami akan mengekspor energi hijau ke Singapura, sekitar 2 gigawatt. Mungkin bisa mencapai 3 gigawatt," ujar Luhut.

Baca Juga: Jokowi Terus Dorong Rencana Indonesia Ekspor Listrik ke Singapura

2. Negosiasi dengan Singapura berjalan lancar

Patung Merlion sebagai ikon Singapura. (dok. Visit Singapore)

Luhut mengungkapkan Indonesia mengembangkan industri panel surya sendiri, yang akan memastikan terpenuhinya kandungan lokal dalam proyek energi terbarukan. Hal itu, menurut dia, telah menjadi salah satu faktor yang memperlancar negosiasi dengan Singapura terkait ekspor energi hijau.

"Negosiasi kami dengan Singapura berjalan sangat baik sehingga kami dapat mengekspor energi hijau sekarang ke Singapura," katanya.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya