TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Bandara Soekarno Hatta Siap Sambut Tamu dan Delegasi KTT ASEAN

AP pastikan tidak ada penutupan penerbangan

ilustrasi Bandara Soekarno-Hatta (IDN Times/Ridwan Aji Pitoko)

Jakarta, IDN Times - PT Angkasa Pura (AP) II memastikan pergerakan tamu negara dan semua delegasi pertemuan Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) ke-43 ASEAN di Jakarta melalui Bandara Soekarno-Hatta (Soetta) tanpa kendala. Begitu juga penerbangan reguler akan berlangsung seperti biasa tanpa ada penutupan.

“AP II memastikan seluruh penerbangan reguler berjadwal tetap beroperasi, ada sekitar 960-980 penerbangan per harinya tapi tidak ada penutupan penerbangan menjelang maupun saat penyelenggaraan KTT ke-43," kata President Director AP II, Muhammad Awaluddin, melalui keterangan tertulis, Minggu (3/9/2023).

Baca Juga: Aktivitas Angkutan Barang Dibatasi Selama KTT ASEAN, Ini Ketentuannya

1. AP pastikan seluruh personel siap menyambut delegasi KTT ke-43 ASEAN

Suasana Terminal 3 Bandara Soekarno-Hatta, Rabu (29/12/2021). (IDN Times/Ilman Nafi'an)

KTT ke-43 ASEAN akan berlangsung mulai 5 hingga 7 September 2023, namun para delegasi dan tamu negara dijadwalkan akan mulai datang pada 4 September 2023. Awaluddin mengatakan jelang momen tersebut, AP II telah mempersiapkan pelayanan terbaik di Bandara Soekarno-Hatta untuk menyambut kedatangan para tamu negara, salah satunya dengan menggelar apel siaga.

Apel itu diikuti oleh personel Bandara Soekarno-Hatta, antara lain Customer Service, Digital Service, Aviation Security, Airport Rescue & Fire Fighting (ARFF), Terminal Inspection Service (TIS) dan tim Engineering.

“Tujuan dari apel itu sendiri adalah untuk memastikan kesiapan seluruh personel untuk menyambut KTT ke-43 ASEAN, karena Bandara Soekarno-Hatta menjadi pintu gerbang utama kedatangan tamu negara dan delegasi KTT ke-43 ASEAN,” jelasnya.

2. AP ingin berikan kesan pertama yang baik untuk delegasi

Suasana Terminal 3 Bandara Soekarno-Hatta, Rabu (29/12/2021). (IDN Times/Ilman Nafi'an)

Awaluddin menuturkan tugas pihaknya adalah memastikan kedatangan berjalan lancar, serta memberikan kesan pertama yang baik saat para tamu negara tiba di Indonesia.

"Saya meminta tiga aspek harus dipastikan yakni people (sumber daya manusia), process (prosedur) dan facilities (fasilitas). Koordinasi, kolaborasi dan sinergi harus ditingkatkan dengan seluruh stakeholder untuk memastikan keamanan, keselamatan dan pelayanan," imbuhnya.

Baca Juga: 1000 CCTV Bandara Soetta Pantau Delegasi KTT ASEAN

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya