Vespa GTV Terbaru Meluncur, Dijual Rp176 Juta

Desainnya makin ganteng, nih!

Jakarta, IDN Times - PT Piaggio Indonesia belum lama ini memperkenalkan motor versi terbaru dari Vespa GTV, yang berdesain unik dan sporty pada 1 September 2023.

Fyi, Vespa GTV pertama kali mengaspal di Tanah Air pada 2006. Pada tahun ini, PT Piaggio Indonesia menghadirkan Vespa GTV dengan tampilan baru yang lebih fresh, ditambah fitur-fitur modern untuk mendukung pengendaranya.

Baca Juga: Vespa GTV Sei Giorni II Harga Rp155 juta, Ini 5 Kelebihannya

1. Tersedia dalam satu warna

Vespa GTV Terbaru Meluncur, Dijual Rp176 JutaDesainnya makin modern (dok. PID)

Vespa GTV terbaru yang lebih sporty hanya tersedia dalam satu pilihan warna, yaitu Beige Sabbia.

"Vespa GTV baru ini merupakan kombinasi luar biasa unik yang menggabungkan warisan bergaya klasik, dengan semangat balap legendaris, berbalut gaya modern yang mengesankan," ujar Managing Director and Country CEO PT Piaggio Indonesia, Marco Noto La Diega, dalam siaran resminya.

Baca Juga: Vespa World Days 2023 di Swiss, Ajang Tahunan Anak Vespa Sedunia!

2. Mengusung mesin 300 hpe

Vespa GTV Terbaru Meluncur, Dijual Rp176 JutaMesinnya 300 hpe (dok. PID)

Vespa GTV terbaru ini menggendong mesin satu silinder 300 hpe (High Performance Engine). Mesin ini sebenarnya sudah digunakan juga pada Vespa GTS 300 Super Tech dan Piaggio MP3.

Mesin berkapasitas 300 cc dengan 4 katu, pendingin cairan dan injeksi ini, mampu memuntahkan tenaga puncak 23,8 dk.

3. Dibanderol Rp176 juta

Vespa GTV Terbaru Meluncur, Dijual Rp176 JutaAda aksesori tambahan penutup jok belakang (dok. PID)

Ada beberapa bagian body yang menonjol pada GTV terbaru ini, seperti warna hitam doff di beberapa bagian yakni lampu depan-belakang, pegangan penumpang, pijakan kaki, tepi bodi, kaca spion, cover knalpot, hingga bingkai panel instrumen.

Belum lagi, tampilan sporty diperkuat dengan kehadiran jok two-tone yang dilengkapi aksesori penutup tambahan sewarna body. Paling menonjol tentu saja lampu depan khas GTV yang berada di sepatbor depan, atau yang disebut Piaggio dengan "faro basso".

Oya, motor ini ditawarkan dengan banderol Rp176 juta on the road Jabodetabek.

Topik:

  • Rochmanudin

Berita Terkini Lainnya