TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

6 Motor Off-Road Klasik Terbaik dari Yamaha

Motor Yamaha yang bisa diajak menerobos medan sulit nih!

bike-urios.com

Yamaha Corporation pertama kali didirikan pada 1887 oleh Torakusu Yamaha sebagai perusahaan dengan spesialisasi membuat piano atau organ. Mereka tidak memproduksi motor hingga 1950-an. Hingga 1968, Yamaha untuk pertama kalinya meluncurkan produk motor off-road mereka.

Bertahun-tahun kemudian, Yamaha menjadi salah satu pabrikan paling kompetitif di segmen motor off-road. Yamaha telah membangun reputasi dengan motor off-road yang tampilannya gagah, tenaga besar dan performa impresif. Berikut ini ulasan motor off-road klasik terbaik Yamaha dari masa ke masa.

1. 1968 Yamaha DT-1

motorcycleclassics.com

Ini adalah produk legendaris motor off-road pertama Yamaha, yakni DT-1. Motor ini dibekali mesin 250 cc 2-stroke, satu silinder yang mampu menghasilkan kekuatan 18 tenaga kuda. Dilengkapi dengan gigi manual lima kecepatan, motor ini mudah dikendarai dalam kondisi off-road atau on-road.

2. 1973 Yamaha RT3

classics-motorbikes.net

Yamaha RT3 yang diluncurkan pada 1973 dianggap sebagai motor off-road paling kuat yang pernah dibuat. Bagi banyak penggemar motor, Yamaha RT3 adalah motor yang memenuhi hasrat mereka dalam hal ketahanan berkendara.

Memiliki bobot 127 kg, Yamaha RT3 pada mesinnya dibekali pendingin udara, mesin 352 cc 2-stroke, satu silinder yang mampu menghasilkan kekuatan 33 tenaga kuda. Kecepatan tertinggi yang bisa dicapai Yamaha RT3 adalah 128 km/jam.

Baca Juga: Yamaha Rilis Lexi Terbaru, Ini 5 Perbedaannya dengan Versi Lama

3. 1974 Yamaha YZ360

vitalmx.com

Saat pertama kali diluncurkan pada 1974, YZ360 menjadi perbincangan hangat untuk segmen motor off-road, dan sangat sedikit motor sejenis dari pabrikan lain yang mampu bersaing soal performa.

Sayangnya, harganya yang tergolong sangat tinggi saat itu membuat banyak orang kehilangan minatnya, hingga akhirnya dihentikan produksinya pada 1976. Namun, tetap saja YZ360 menjadi salah motor off-road paling keren yang pernah dibuat Yamaha.

4. 1975 Yamaha DT400 Enduro

autoevolution.com

Salah satu motor off-road paling digemari yang pernah dibuat Yamaha. Dibekali mesin 400 cc 2-stroke, satu silinder yang mampu menghasilkan putaran roda hingga 5.500 rpm, kecepatan tertingginya mencapai 128 km/jam.

Di masa lalu, jika kamu ingin motor yang bisa diajak menerobos gurun pasir, kubangan lumpur yang dalam, hingga menyeberangi sungai, DT-400 adalah motor pilihan yang tepat.

5. 1978 Yamaha DT250

bike-urios.com

Sepuluh tahun setelah DT-1 diluncurkan, pada 1978 Yamaha membuat motor off-road naik kelas dengan meluncurkan DT250. Motor ini sering memenangkan kejuaraan ketahanan berkendara di medan sulit, namun juga bisa dengan mudah dikendarai di jalan aspal. Yamaha DT250 dibekali mesin 250 cc 2-stroke, satu silinder yang mampu menghasilkan kekuatan 17 tenaga kuda.

Baca Juga: Motor Baru Yamaha Dirilis Siang Ini, NMax Facelift atau MT-15?

Verified Writer

Bayu Widhayasa

Suka belajar tapi tidak suka makar

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya