8 Mobil dengan Fitur Keselamatan Aktif atau ADAS di Bawah Rp350 Juta!

Kalau beli mobil, sukanya ada fitur ADAS atau tidak?

Dahulu, fitur keselamatan aktif hanya diberikan kepada mobil premium saja. Sekarang, sudah banyak mobil yang merupakan kelas LMPV atau LSUV sudah mendapatkannya. Tentu saja ini bagian dari kemajuan teknologi dan pabrikan tidak mau ketinggalan.

Fitur yang disebut ADAS (Advanced Driver Assistance System) ini menggunakan kamera atau radar serta sensor untuk memindai objek di sekitar mobil. Meskipun sudah ada bantuan teknologi seperti ini, pengemudi tetap harus berhati-hati dan waspada karena fitur seperti ini hanya sebagai bantuan agar pengemudi tidak cepat lelah.

Nah, berikut mobil dengan ADAS di bawah Rp350 Juta!

1. Hyundai Stargazer Prime

8 Mobil dengan Fitur Keselamatan Aktif atau ADAS di Bawah Rp350 Juta!Hyundai Stargazer (hyundai.com/ph)

Fitur ADAS di produk Hyundai diberi nama Hyundai SmartSense. Hyundai Stargazer memiliki 4 varian. Mulai dari yang terendah yakni Active, Essential, Style dan Prime. Hanya varian Prime saja alias varian tertinggi yang memiliki fitur Hyundai SmartSense.

Fitur Hyundai SmartSense yang dimiliki oleh Stargazer Prime ini antara lain Forward Collision-avoidance Assist (FCA), Lane Following Assist (LFA), High Beam Assist (HBA), Lane Keeping Assist (LKA), Blind-spot Collision-avoidance Assist (BCA), Rear Cross-traffic Collision-avoidance Assist (RCCA) dan kamera mundur. Semua fitur ini punya kegunaannya masing-masing. Untuk harga, Stargazer Prime yang hanya memiliki pilihan transmisi otomatis dijual Rp320,9 Juta.

Baca Juga: Ini Perbedaan Range Rover dan Land Rover, Yakin Sudah Tahu? 

2. Hyundai Stargazer X Prime

8 Mobil dengan Fitur Keselamatan Aktif atau ADAS di Bawah Rp350 Juta!Stargazer X (hyundaimobil.co.id)

Hyundai Stargazer X merupakan versi crossover dari Hyundai Stargazer. Meskipun hanya versi LSUV saja, tetap ada beberapa perbedaan. Namun, perbedaannya cukup mencolok jika dilihat dari sisi eksterior.

Untuk fitur Hyundai SmartSense, sama saja seperti Hyundai Stargazer Prime. Perbedaan paling jelas hanya di bagian desain saja seperti desain grill depan yang memberi kesan tiga dimensi dan bentuk velg yang berbeda. Selain itu, speakernya menggunakan BOSE Premium Sound di varian Prime. Untuk harganya, Hyundai Stargazer X Prime ini dihargai Rp346,4 Juta.

3. Wuling Alvez EX

8 Mobil dengan Fitur Keselamatan Aktif atau ADAS di Bawah Rp350 Juta!Ilustrasi ADAS Wuling Alvez (wuling.id)

Wuling Alvez hadir dalam 3 varian yakni SE, CE dan EX. Untuk ADAS, hanya ada di varian tertinggi yakni EX. Fitur-fiturnya antara lain Adaptive Cruise Control (ACC), Bend Cruise Assistance (BCA), Traffic Jam Assistance (TJA), Intelligent Cruise Assistance (ICA), Safe Distance Warning (SDW), Forward Collision Warning (FCW), Collision Mitigation System (CMS), Automatic Emergency Braking (AEB), Intelligent Hydraulic Braking Assistance (IHBA), Lanle Departure Warning (LDW), Lane Keeping Assistance (LKA) dan Intelligent Head Beam Assistance (IHMA).

Meskipun fiturnya cukup banyak dan lengkap, harga Wuling Alvez ini masih di bawah para kompetitornya. Sebagai informasi, Alvez berada di kelas yang sama dengan Honda HR-V, Hyundai Creta, Toyota Yaris Cross dan Mitsubishi XForce. Untuk harga Alvez EX ini adalah Rp300 Juta.

4. Toyota Raize GR Sport TSS

8 Mobil dengan Fitur Keselamatan Aktif atau ADAS di Bawah Rp350 Juta!Toyota Raize GR Sport (https://www.tunastoyota.com)

Toyota Raize dijual dalam 3 varian. Dari yang paling rendah dengan mesin 1.200cc yakni varian 1.2 G. Kemudian ada yang bermesin 1.000cc turbo yakni 1.0T G, 1.0T GR Sport dan 1.0T GR Sport TSS. Sistem keselamatan aktif Toyota dinamai Toyota Safety Sense atau disingkan TSS.

Untuk fitur TSS di Raize GR Sport ini antara lain Lane Departure Warning, Lane Departure Prevention, Pedal Misoperation Control, Pre-Collision Warning, Pre-Collision Braking, Adaptive Cruise Control (ACC), Front Departure Alert, Rear Cross Traffic Alert (RCTA) dan Blind Spot Monitoring (BSM). Fiturnya cukup banyak dan membantu, terutama Adaptive Cruise Control. Untuk harganya, Raize GR Sport TSS One Tone dihargai Rp305,1 Juta dan yang Two Tone dihargai Rp307,7 Juta.

5. Toyota Veloz Q TSS

8 Mobil dengan Fitur Keselamatan Aktif atau ADAS di Bawah Rp350 Juta!Toyota Veloz Q TSS (toyota.astra.co.id)

Saat awal peluncurannya, Toyota sebenarnya juga memberikan varian TSS untuk Avanza. Namun, tidak lama, varian tersebut menghilang dari daftar Avanza di situs resmi Toyota. Maka dari itu, hanya Toyota Veloz saja yang masih ada varian TSS dari duet Avanza dan Veloz ini. Namun, hanya varian Q saja yang mendapat fitur TSS ini.

Fitur TSS yang ada di Veloz ini antara lain Pre-Collision Warning, Pre-Collision Braking, Front Departure Alert, Pedal Misoperation Control, Lane Departure Warning, Lane Departure Prevention, Rear Cross Traffic Alert (RCTA) dan Blind Spot Monitoring (BSM). Meskipun terlihat banyak, ada satu yang cukup disayangkan karena tidak ada yakni Adaptive Cruise Control. Fitur ini sudah ada di Raize GR Sport TSS namun absen di Toyota Veloz ini. Untuk harganya, Toyota Veloz Q CVT TSS ini dihargai Rp337,3 Juta.

6. Honda WR-V

8 Mobil dengan Fitur Keselamatan Aktif atau ADAS di Bawah Rp350 Juta!Honda WR-V (honda-indonesia.com)

Di antara semua mobil Honda dengan Honda Sensing atau nama ADAS dari Honda, WR-V merupakan yang termurah. Ada tiga varian yang dijual oleh Honda yakni varian E, RS dan RS with Honda Sensing. Selain fitur Honda Sensing, ada fitur Walk Away Auto Lock dan Lane Watch juga.

Fitur Honda Sensing yang terdapat di Honda WR-V ini antara lain Colision Mitigation Braking System (CMBS), Lane Keeping Assist System (LKAS), Road Departure Mitigation System (RDM), Adaptive Cruise Control (ACC), Lead-Car Departure Notification System (LCDN) dan Auto High Beam (AHB). Fiturnya cukup banyak dan sudah lengkap dengan ACC. Untuk harganya, Honda WR-V RS with Honda Sensing ini dihargai Rp324,1 Juta.

7. Daihatsu Rocky 1.0 R TC CVT ASA

8 Mobil dengan Fitur Keselamatan Aktif atau ADAS di Bawah Rp350 Juta!ASA Rocky (https://iamautomodified.com)

Fitur ADAS Daihatsu dinamai ASA atau Advanced Safety Asist. Daihatsu Rocky punya beberapa varian, mulai dari yang bermesin 1.200cc yaitu 1.2 M dan 1.2 X. Kemudian yang bermesin 1.000cc turbo yakni 1.0 R TC. Ada juga varian dengan ADS atau Astra Daihatsu Styling di varian X dan R.

Untuk fitur ASA Daihatsu Rocky terdiri dari Front Departure Alert, Lane Departure Prevention, Lane Departure Warning, Pedal Misoperation Control, Pre Collision Braking, Pre Collision Warning, Blind Spot Monitoring dan Rear Cross Traffic Alert. Ada 4 varian dengan ASA yang disediakan Daihatsu. Untuk harganya, varian 1.0 R TC CVT ASA dihargai Rp273,85 Juta dan menambah Rp1,5 Juta untuk warna khusus merah dan putih. Kemudian varian 1.0 R TC CVT ASA Two Tone seharga Rp276,35 Juta dan menambah Rp1 Juta untuk warna khusus.

8. Daihatsu Xenia 1.5 R CVT ASA

8 Mobil dengan Fitur Keselamatan Aktif atau ADAS di Bawah Rp350 Juta!Daihatsu Xenia (tunasdaihatsu.com)

Hanya ada dua varian Xenia yang mendapatlan fitur ini, yakni varian 1.5 R CVT ASA dan 1.5 R CVT ASA SC atau Special Color. Di Daihatsu Xenia ini, warna spesialnya adalah Compagno Red. Pembeli perlu menambah Rp1,5 Juta untuk membeli varian warna spesial tersebut.

Fitur ASA yang ada di Daihatsu Xenia antara lain Pre-Collision Warning, Pre-Collision Braking, Pedal Misoperation Control, Front Departure Alert (FDA), Lane Departure Warning (LDW), dan Lane Departure Prevention (LDP). Meskipun sedikit, harganya masih dibawah Toyota Veloz Q TSS, jadi ini salah satu LMPV yang bisa kamu pertimbangkan jika ingin LMPV dengan ADAS. Untuk harganya varian 1.5 R CVT ASA dihargai Rp278,35 Juta dan menambah Rp1,5 Juta untuk warna khususnya.

Dengan majunya teknologi, mobil yang tergolong murah atau dibawah Rp350 Juta pun sudah bisa mendapatkan fitur sekeren ini. Ingat, fitur seperti ini hanya sebagai alat bantu dan untuk meminimalisir kecelakaan. Bukan berarti kamu bisa menurunkan fokus dan kewaspadaan saat mengendarai mobil dengan fitur ini. Apakah kamu suka mobil dengan fitur seperti ini?

Baca Juga: Kamu Termasuk Biker Pelit atau Hemat? Cek di Sini 

William Tanamal Photo Verified Writer William Tanamal

Penyuka Anime Semua Genre, Terutama SoL, Comedy, Music, Romance Kadang Bahas Otomotif

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Dwi Agustiar

Berita Terkini Lainnya