MG Cyberster Jadi Mobil Listrik Roadster Pertama di Dunia!

MG Cyberster dibanderol Rp1,7 miliar

MG Motor Indonesia (MG) memperkenalkan MG Cyberster di ajang Gaikindo International Indonesia Autoshow (GIIAS) 2024 yang digelar di ICE BSD, Tangerang, Juli 2024. Kemunculan mobil listrik roadster pertama di dunia tak hanya menyedot perhatian pengunjung GIIAS 2024 tapi juga perhatian pencinta otomotif tanah air.

Sebab MG Cyberster hadir dengan desain yang sangat sporty dan elegan, membuatnya tampak bersinar di antara mobil-mobil lain, bahkan di antara mobil-mobil MG lainnya yang dipajang di GIIAS 2024.

Apa saja sih keunggulan MG Cyberster?  

1. MG Cyberster bisa melesat 0-100 km/jam dalam 3,2 detik

MG Cyberster Jadi Mobil Listrik Roadster Pertama di Dunia!MG di GIIAS Surabaya (MG Indonesia)

MG Cyberster memadukan desain ikonik sebuah roadster dengan gaya modern futuristik khas kendaraan masa depan. Namun pesona sebenarnya MG Cyberster ada pada dua motor listriknya yang bisa menghasilkan daya maksimal hingga 536 HP. Dengan tenaga sebesar ini, MG Cyberster bisa dipacu dari 0 hingga 100 km/jam hanya dalam waktu 3,2 detik.

Catatan tersebut sangat fantastis. MG mengklaim MG Cyberster dibangun di atas chassis yang terinspirasi dari mobil balap Formula 1 sehingga desainnya menjadi sangat aerodinamis. Selain itu sistem suspensi MG Cyberster juga didesain untuk menunjang mesin berperforma tinggi tanpa mengurangi kenyamanan berkendara.

Baca Juga: Jalan Tol Bukan Sirkuit, Ini Aturan Batas Kecepatan Kendaraan

2. Jarak tempuh dan fitur MG Cyberster

MG Cyberster Jadi Mobil Listrik Roadster Pertama di Dunia!MG di GIIAS Surabaya (MG Indonesia)

MG Cyberster dibekali baterai Ternary Ultra-thin berkapasitas 77 kWh. Baterai tersebut mampu digunakan untuk menempuh jarak hingga 580 km dalam sekali pengisian daya hingga penuh. Untuk penggunaan dalam dan luar kota, baterai ini sudah sangat cukup mumpuni. 

Selain jarak tempuh yang cukup jauh, MG Cyberster juga dibekali berbagai fitur premium seperti Electric Convertible Roof, Automatic Scissor Doors, panel triple screen mewah dan modern, hingga kursi balap dengan dengan lumbar yang sporty dan nyaman.

3. Banderol MG Cyberster

MG Cyberster Jadi Mobil Listrik Roadster Pertama di Dunia!Pameran mobil GIIAS (GAIKINDO)

Hanya saja kamu harus merogoh kocek cukup dalam untuk bisa meminang MG Cyberster. Sebab mobil ini dibanderol sekitar Rp1,7 miliar. Saat ini MG Cyberster telah tersedia di dealer-dealer MG yang tersebar di beberapa kota besar di Indonesia. Selain itu MG Cyberster juga bisa kamu lihat langsung di GIIAS 2024 Bandung akan akan digelar di Sudirman Grand Ballroom pada 25-29 September mendatang.

Baca Juga: BYD Jadi Merek Terlaris Ketiga di Dunia Sepanjang Juli 2024

Ndoro Anom Photo Verified Writer Ndoro Anom

Pecinta otomotif, motor dan mobil

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Dwi Agustiar

Berita Terkini Lainnya