Wuling Bakal Luncurkan Starlight Versi SUV, Dijual Rp157 Jutaan?

Apakah seri Starlight juga akan dijual di Indonesia?

Intinya Sih...

  • Wuling Starlight S SUV diluncurkan setelah versi sedan listrik di Tiongkok
  • Desain futuristik dengan lampu LED terpisah, bersaing dengan BYD Song Plus DM-i dan BYD Yuan Plus
  • Versi hybrid menggunakan mesin bensin 1.500 cc dan dua pilihan baterai, sementara versi listrik memiliki motor listrik 150 kW

Jakarta, IDN Times - Setelah meluncurkan secara resmi Wuling Starlight sedan versi listrik di Tiongkok pada Mei 2024 lalu, kini Wuling memberikan teaser dari mobil yang diduga sebagai Wuling Starlight versi SUV.

Mengutip Carnewschina, Wuling Starlight S SUV akan tersedia dalam versi full listrik (BEV/Battery Electric Vehicle) dan Hybrid (HEV/Hybrid Electric Vehicle). Diprediksi mobil ini akan dijual dengan harga 69,800 yuan atau sekitar Rp157 jutaan.

1. Desain

Wuling Bakal Luncurkan Starlight Versi SUV, Dijual Rp157 Jutaan?Desain Wuling Starlight S (Carnewschina)

Walaupun namanya Wuling Starlight S, tetapi secara desain cukup berbeda dari Starlight versi sedannya. Mobil ini berada di segmen SUV kompak dengan dimensi panjang 4.745 mm, lebar 1.890 mm, tinggi 1.670 mm, serta jarak sumbu roda 2.800 mm.

Pada gambar yang bermunculan, desain fascia dan buritan mobil terlihat futuristik berkat penggunaan lampu utama LED terpisah dengan lampu rem LED minimalis.

Di China, mobil ini akan bersaing langsung dengan BYD Song Plus DM-i dan juga BYD Yuan Plus. Wuling Starlight S juga akan menjadi model kedua yang berada di bawah Wuling Silver Label.

Baca Juga: Wuling Ramaikan PRJ 2024, Ada New Confero

2. Spesifikasi versi hybrid

Wuling Bakal Luncurkan Starlight Versi SUV, Dijual Rp157 Jutaan?Buritan Starlight S (Carnewschina)

Berdasarkan bocoran infonya, versi hybrid Wuling Starlight S SUV akan menggunakan mesin bensin berkapasitas 1.500 cc yang punya tenaga puncak 106 dk, dan tersedia dua pilihan baterai berkapasitas 20,5 kWh dan 9,5 kWh.

Masing-masing baterai mampu memberikan jarak tempuh sejauh 90 kilometer dan 43 kilometer. Sayangnya, belum ada bocoran mengenai kapasitas motor listrik yang digunakannya

Baca Juga: Adu Neta V-II vs Wuling BinguoEV, Lebih Unggul Siapa?

3. Spesifikasi versi listrik

Wuling Bakal Luncurkan Starlight Versi SUV, Dijual Rp157 Jutaan?Lampu rem Starlight S (Carnewschina)

Sementara varian listriknya, akan dilengkapi dengan motor listrik yang punya tenaga puncak 150 kW atau setara dengan 201 dk. Motor listrik itu ditenagai oleh baterai lithium iron phospate yang belum diketahui kapasitas dan jarak tempuhnya.

Secara konfigurasinya, Wuling Starlight S akan menawarkan pilihan sunroof, roof rack, black roof, dan juga radar depan. Sistem keselamatan seperti ABS (Anti-lock Braking System) dan EBD (Electronic Brake Force Distribution) juga akan tersedia.

Topik:

  • Dwifantya Aquina

Berita Terkini Lainnya