TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Mobil Bensin vs Diesel, Mana Paling Cocok Buat Harian?

Mobil diesel lebih irit bahan bakar

Mitsubishi Pajero Sport Elite Limited Edition (mitsubishi-motors.co.id)

Mobil listrik memang semakin menggiurkan. Sebab desain mobil-mobil listrik kini semakin variatif, fitur-fiturnya juga semakin kekinian. Selain itu mobil listrik juga sangat irit karena harga listrik tidak semahal harga bensin atau solar.

Tapi banyak orang masih ragu membeli mobil listrik karena khawatir akan performa baterainya. Sebab harga baterai mobil listrik hampir separuh dari harga mobil itu sendiri. Bayangkan kalau baterai tersebut tiba-tiba rusak sementara cicilan mobil masih harus dibayar.

Karena itu mobil berbahan bakar fosil, seperti bensin dan solar, pun masih menjadi primadona. Kedua jenis mobil ini sepertinya juga masih akan mendominasi jalanan di tanah air selama beberapa tahun ke depan.

Nah, berikut perbedaan antar mobil bensin dan mobil diesel yang harus kamu ketahui sebelum memutuskan membeli salah satunya.

1. Efisiensi bahan bakar

Ilustrasi mesin mobil diesel (lakecityautocare.com)

Saat ini teknologi pengabutan bahan bakar di dalam mesin sudah sangat maju dengan adanya sistem injection. Sistem ini membuat konsumsi bahan bakar menjadi sangat efisien dan karenanya mobil menjadi irit. Hanya saja efisiensi bahan bakar mobil bensin biasanya tidak sebaik mobil diesel. Bahasa gampangnya, mobil bensin lebih boros dibandingkan mobil diesel.

Salah satu alasannya karena mesin diesel bekerja pada rasio kompresi yang lebih tinggi dan memiliki efisiensi termal yang lebih baik dibandingkan mesin bensin. Sehingga pembakaran yang terjadi di dalam mesin diesel pun jauh lebih efektif. Hasilnya, konsumsi bahan bakar mesin diesel lebih irit dibandingkan mesin bensin.

Dan karena efisiensi bahan bakarnya lebih tinggi, maka biaya operasional mobil diesel cenderung lebih murah dibandingkan mobil bensin.

Baca Juga: Penyebab Diesel Runaway, Bikin Asap Putih Terus Menyembur  

2. Torsi atau tenaga di putaran bawah

Ilustrasi mesin mobil diesel (Autocar.co.uk)

Selain lebih irit bahan bakar, mobil diesel juga biasanya memiliki torsi yang lebih besar dibandingkan mobil bensin. Itu sebabnya hampir semua kendaraan besar, seperti truk dan bus, menggunakan mesin diesel.

Sebab torsi yang besar sangat penting untuk menarik beban yang berat. Torsi besar juga akan sangat membantu saat mobil melewati tanjakan curam. Karena itu kalau kamu tinggal di daerah perbukitan dengan tanjakan-tanjakan yang terjal, mobil diesel lebih cocok untukmu dibandingkan mobil bensin.

Hanya saja mobil diesel memiliki kelemahan dalam akselerasi dan top speed. Sebab mesin diesel memang cenderung bermain di putaran bawah saja. Sementara mobil bensin juga lebih bagus akselerasi dan top speednya. Mobil bensin cocok buat kamu yang suka speeding di tol.

3. Biaya perawatan

Ilustrasi mesin mobil diesel (autotrainingcentre.com)

Mesin diesel biasanya terbuat dari material yang lebih berkualitas dibandingkan mesin bensin. Sebab kompresi yang terjadi di alam mesin diesel jauh lebih tinggi dan karenanya membutuhkan material yang lebih kuat dibandingkan mesin bensin. Karena itu wajar saja kalau harga mobil diesel lebih mahal dibandingkan mesin bensin.

Dan karena materialnya lebih mahal, biaya perawatan dan suku cadang mobil diesel pun lebih mahal dibandingkan mobil bensin. Namun jangan cemas, sebab mesin diesel itu biasanya jarang sekali rusak kalau dirawat sesuai dengan instruksi pabrikannya. 

4. Harga mobil diesel lebih mahal

Mobil terjebak banjir (Cars24.com)

Harga baru mobil diesel lebih mahal dibandingkan mobil bensin untuk mobil di kelas yang sama. Lihat saja perbedaan antara Toyota Innova bensin dengan Toyota Innova Diesel. Sama-sama Innova, tapi perbedaan harga keduanya bisa mencapai puluhan juta, lho.  

Banderol mobil diesel yang lebih mahal dibandingkan mobil bensin antara lain karena mesin diesel dibuat dengan kualitas yang lebih tinggi dibandingkan mesin bensin, sehingga ongkos produksinya pun lebih tinggi. Imbasnya harga mobilnya jadi lebih mahal.

Tapi jangan khawatir, sebab harga jual kembali atau resale value mobil diesel jauh lebih tinggi dibandingkan mobil bensin. Lihat saja bursa mobil bekas, harga mobil diesel bekas pasti lebih mahal dibandingkan mobil bensin.

Verified Writer

Ndoro Anom

Pecinta otomotif, motor dan mobil

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya