TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Mazda Indonesia Resmikan Diler ke-26 di Kota Bogor

Fasilitas dan pelayanannya lengkap

Diler baru Mazda Pajajaran di Bogor (EMI)

Jakarta, IDN Times - PT Eurokars Motor Indonesia (EMI) selaku Agen Tunggal Pemegang Merek (ATPM) Mazda di Indonesia, baru saja meresmikan diler yang ke-26 di kawasan Bogor, Jawa Barat (7/11/2023).

Diler bernama Mazda Pajajaran ini diresmikan dengan melakukan pengguntingan untaian bunga, yang dilanjutkan pelepasan burung Merpati oleh para petinggi Mazda dan perwakilan diler.

"Kami percaya bahwa diler memegang peranan yang sangat penting bagi pertumbuhan brand Mazda di Indonesia, maka dari itu kami terus berkomitmen untuk memperkuat awareness brand Mazda dengan meresmikan jaringan diler di berbagai area strategis di Indonesia," kata Managing Director PT EMI, Ricky Thio.

Baca Juga: Mazda Rilis CX-5 AWD dan Mazda 6 Edisi Spesial, Harganya Rp700 Jutaan

1. Dilengkapi layanan 3S

Prosesi pemotongan pita (PT EMI)

Ricky menyebut, diler Mazda Pajajaran menjadi jawaban atas tantangan yang semakin besar di pasar otomotif nasional yang semakin kompetitif dan kebutuhan pelanggan yang semakin beragam.

"Mazda Pajajaran sudah menerapkan standard Corporate Identity terbaru yang diadopsi dari Mazda Motor Corporation Jepang, di mana diler ini dilengkapi dengan fasilitas layanan 3S (Sales, Service, dan Spare Part), yang telah ter-sertifikasi oleh PT Eurokars Motor Indonesia," ujar Ricky.

2. Fasilitas Mazda Pajajaran

Fasilitasnya lengkap (PT EMI)

Selain melayani 3S, Mazda Pajajaran juga dilengkapi dengan Customer Lounge yang merupakan ruang tunggu dengan fasilitas lengkap. Seperti misalnya minuman dan makanan ringan, kids corner, akses internet, dan juga sarana video-on-demand.

Berlokasi di Jl. Raya Pajajaran No.45, Babakan, Kecamatan Bogor Tengah, Kota Bogor, Jawa Barat, Mazda Pajajaran akan menjadi jaringan penjualan yang melayani permintaan konsumen di wilayah Bogor dan sekitarnya di mana pengelolaan diler berada di bawah naungan Sun Motor Group.

Baca Juga: Seru-seruan Bareng Mazda di Japan Mobility Show 2023

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya